Di pagi awal bulan mei ini, CCJ akan memberikan postingan tentang peristiwa bersejarah yang terjadi dibulan mei ini, lengkap banget deh pokoknya. langsung aja ya, berikut urutan peristiwanya.
1 Mei
Peringatan Hari Buruh Sedunia
1 Mei tahun 1886,
sekitar 400.000 buruh di AS mengadakan demonstrasi besar-besaran untuk
menuntut pengurangan jam kerja mereka. Polisi Amerika kemudian menembaki
para demonstran tersebut sehingga ratusan orang tewas dan para
pemimpinnnya dihukum mati. Sebelum peristiwa 1 Mei itu, di berbagai
negara, juga terjadi pemogokan-pemogokan buruh untuk menuntut perlakukan
yang lebih adil dari para pemilik modal. Pada bulan Juli 1889, Kongres
Sosialis Dunia yang diselenggarakan di Paris menetapkan peristiwa di AS
tanggal 1 Mei itu sebagai hari buruh sedunia dan mengeluarkan resolusi
bahwa “Sebuah aksi internasional besar harus diorganisir pada satu hari
tertentu dimana semua negara dan kota-kota pada waktu yang bersamaan,
pada satu hari yang disepakati bersama, semua buruh menuntut agar
pemerintah secara legal mengurangi jam kerja menjadi 8 jam per hari, dan
melaksanakan semua hasil Kongres Buruh Internasional Perancis.”
Resolusi ini mendapat sambutan yang hangat dari berbagai negara dan sejak tahun 1890, tanggal 1 Mei, yang diistilahkan dengan May Day, diperingati oleh kaum buruh di berbagai negara, meskipun mendapat tekanan keras dari pemerintah mereka. Indonesia pada tahun 1920 juga mulai memperingati hari Buruh tanggal 1 Mei ini, namun sejak Orde Baru berkuasa, peringatan seperti itu dilarang pemerintah.
Resolusi ini mendapat sambutan yang hangat dari berbagai negara dan sejak tahun 1890, tanggal 1 Mei, yang diistilahkan dengan May Day, diperingati oleh kaum buruh di berbagai negara, meskipun mendapat tekanan keras dari pemerintah mereka. Indonesia pada tahun 1920 juga mulai memperingati hari Buruh tanggal 1 Mei ini, namun sejak Orde Baru berkuasa, peringatan seperti itu dilarang pemerintah.
Duke Of Wellington Lahir
1 Mei tahun 1769,
Arthur Wellesley yang bergelar Duke of Wellington, Perdana Menteri
Inggris tahun 1828, terlahir ke dunia. Arthur Wellesley menempuh
pendidikan di Eton College Inggris dan akademi militer Perancis. Ia
kemudian bergabung dengan angkatan bersenjata Inggris dan terlibat dalam
berbagai pertempuran. Wellesley menjadi terkenal atas kemenangannya
dalam pertempuran melawan Napoleon di Perang Waterloo tahun 1815.
Setelah kemenangan atas Napoleon itu, Jenderal Wellesley pun tinggal di
Perancis selama tiga tahun sebagai pemimpin tentara pendudukan koalisi.
Tahun 1818, Jenderal Wllesley kembali ke Inggris dan diangkat menjadi
menteri. Pada tahun 1827, ia diangkat sebagai Panglima Angkatan
bersenjata Inggris. Atas desakan dari Raja George IV, pada tahun 1828 ia
dipilih sebagai Perdana Menteri. Namun dua tahun kemudian ia
mengundurkan diri karena banyak mendapat penentangan.
Ayatullah Sayyid Hasan Shadr Gugur Syahid
11
Rabiul Awwal tahun 1354 Hijrah, Ayatullah Sayyid Hasan Shadr, seorang
ulama terkemuka Islam, meninggal dunia. Beliau berhasil mencapai derajat
mujtahid pada usia muda dan masuk ke jajaran ulama terkemuka di hauzah
ilmiah Najaf pada masa itu. Ayatullah Hasan Shadr yang terkenal pula
dengan nama Shadruddin ini memiliki ilmu yang luas di bidang fiqih,
ushul fiqih, teologi, hikmah, hadis, dan lain-lain. Beliau banyak
meinggalkan karya-karya penulisan di antaranya berjudul “Ta’sisu-Syiah
al-Kiram lifunuunil Islam” dan “Tahsiilul Furu’ ad-Diiniiyah fi Fiqhil
Imaamiyah.”
2 Mei
Dinasti Romanov Dimulai
2
Mei tahun 1613, dengan diangkatnya Mikhail Romanov sebagai Tsar Ruisa,
dimulailah masa 304 kekuasaan Dinasti Romanov di negara itu. Sebelum
Dinasti Romanov berkuasa, Rusia diperintah oleh Dinasti Rurik. Setelah
Fyodor I, raja terakhir dari Dinasti Rurik meninggal tahun 1598, Rusia
mengalami 15 tahun masa chaos yang berakhir ketika para anggota dewan
tanah, memilih Mikhail Romanov sebagai Tsar baru. Kekuasaan Dinasti
Romanov berakhir tragis pada tahun 1917, ketika rakyat Rusia bangkit
menentang penguasa mereka akibat kemiskinan dan kelaparan yang
merajalela di negeri mereka. Tsar terakhir dari Dinasti Romanov, yaitu
Nicholas II beserta keluarganya dihukum mati oleh rakyat dan rezim
sosialis pun kemudian berkuasa di Rusia.
Perang Irak-Inggris Dimulai
2
Mei tahun 1941, dimulailah perang antara Irak dan Inggris. Alasan utama
terjadinya peperangan ini adalah berlanjutnya penguasaan Inggris
terhadap ladang-ladang minyak milik Irak dan besarnya campur tangan yang
dilakukan Inggris dalam urusan dalam negeri Irak. Pendudukan Inggris di
Irak dimulai sejak berakhirnya Perang Dunia Pertama yang mengakibatkan
kekalahan Imperium Ottoman sehingga wilayah kekuasaannya, di antaranya
Irak, dibagi-bagi oleh negara-negara pemenang perang. Inggris kemudian
mengangkat Amir Feisal, putra Husain, penguasa Mekah, sebagai raja di
Irak. Namun, secara bertahap partai-partai politik di Irak mulai bangkit
dan berusaha untuk meraih kemerdekaan Irak. Rashid Ali Gilani, salah
seorang pejuang kemerdekaan Irak, memimpin perang melawan Inggris dengan
mengharapkan dukungan dari Jerman. Namun, bantuan dari Jerman tak
kunjung sampai, sehingga pejuang Irak terpaksa menelan kekalahan dan
Inggris kembali menduduki Irak. Sementara itu, Rashid Ali sendiri
melarikan diri ke luar negeri.
Murtadha Muthahhari Gugur Syahid
2
Mei 1979, Ayatullah Murtadha Muthahhari, seorang cendekiawan besar
muslim, gugur syahid akibat serangan kelompok teroris Furqan. Ayatullah
Muthahhari lahir pada tahun 1299 Hijriah Syamsiah (1921 Masehi) di kota
Fariman, timur laut Iran dalam sebuah keluarga yang relijius. Pada usia
12 tahun beliau masuk ke hauzah ilmiah Mashad dan beberapa tahun
kemudian melanjutkan pendidikannya ke hauzah ilmiah di kota Qom. Di sana
beliau menuntut ilmu dari berbagai ulama terkemuka, di antaranya
Ayatullah Burujerdi, Ayatulah Khomeini, dan Allamah Thabathabai. Selama
menuntut ilmu di hauzah ilmiah Qom, Muthahhari bersama ulama-ulama
pejuang lainnya aktif dalam gerakan perlawanan terhadap rezim despotik
Shah Pahlevi. Revolusi Islam Iran yang dipimpin oleh para ulama itu
akhirnya meraih kemenangan di bulan Februari tahun 1979, namun tiga
bulan kemudian, Ayatullah Muthahhari gugur syahid.
Rasulullah Lahir
12
Rabiul Awwal 53 tahun sebelum Hijrah, berdasarkan catatan sebagian
sejarawan, di antaranya Mas’udi, Rasulullah Muhammad SAWW terlahir ke
dunia. Namun, sebagian sejarawan lainnya menyatakan bahwa tanggal
kelahiran Nabi Muhammad adalah 17 Rabiul Awwal. Atas dasar inilah,
Republik Islam Iran menetapkan hari-hari antara tanggal 12 hingga 17
Rabiul Awwal sebagai Pekan Persatuan Kaum Muslimin. Setiap tahun, dalam
peringatan Pekan Persatuan Kaum Muslimin ini Iran mengadakan konferensi
yang mengundang ulama-ulama muslim dari berbagai negara Islam dan dari
berbagai mazhab. Masalah utama yang dibahas dalam Konferensi Persatuan
Muslimin ini adalah mencari jalan untuk mempersatukan kaum muslimin
dalam melawan musuh-musuh dunia Islam.
Mesjid Pertama Dibangun
12
Rabiul Awwal tahun pertama Hijrah, Rasulullah membangun masjid pertama
dalam Islam di sebuah desa bernama Quba, di dekat Madinah. Pembangunan
mesjid itu dilakukan ketika Rasulullah dalam perjalanan beliau hijrah
dari Mekah ke Medinah, berhenti di desa Quba untuk menunggu kedatangan
Ali bin Abi Thalib a.s. dan rombongannya. Sebelumnya, pada malam ketika
Rasulullah akan berhijrah, Ali a.s. berbaring di tempat tidur Rasulullah
untuk mengelabui kaum musyrik yang berniat membunuh Rasulullah. Setelah
itu, Ali.as. tinggal selama tiga hari di Mekah dan kemudian bersama
beberapa sanak keluarganya, menyusul Rasulullah. Mesjid Quba yang
bersejarah itu hingga kini masih berdiri meskipun mengalami banyak
perubahan.
Ahmad bin Hanbal Meninggal
12
Rabiul Awwal tahun 241 Hijriah, Ahmad bin Hanbal, seorang ulama muslim
terkemuka, meninggal dunia di kota Bagdad. Dia dilahirkan pada tahun 164
Hijriah di Bagdad dan melewati masa pendidikannya di kota tersebut,
juga di kota-kota lainnya. Ahmad bin Hanbal menuntut ilmu dari berbagai
ulama, di antaranya Imam Syafii. Ahmad bin Hanbal amat giat dalm
mengumpulkan hadis sehingga ia melakukan perjalanan ke kota Kufah,
Basrah, Mekah, Madinah, Suriah, Yaman, dan Aljazair, dalam rangka
pengumpulan hadis. Hadis-hadis tersebut kemudian dikumpulkannya dalam
sebuah buku bernama Musnad bn Hanbal. Ahmad bin Hanbal juga merupakan
pendiri mazhad Han
4 Mei
Costa Rica Ditemukan
4
Mei tahun 1502, Christopher Columbus dalam perjalanan ekspedisinya yang
keempat, menemukan kawasan Costa Rica dan selama tiga abad kemudian,
kawasan ini dijajah oleh Spanyol. Pada tahun 1821, seiring dengan
kemerdekaan Amerika Tengah dari penjajahan Spanyol, Costa Rica pun
menjadi negara merdeka yang bergabung dengan Meksiko. Dua tahun
kemudian, setelah terjadi perang saudara, Costa Rica melepaskan diri
dari Meksiko dan bergabung dengan Federasi Amerika Tengah. Pada tahun
1824, Juan Mora Fernandez terpilih sebagai pemimpin negara Costa Rica
pertama dan selama masa pemerintahannya ia banyak melakukan reformasi
seperti pendirian sistem pengadilan modern, penerbitan surat kabar
nasional pertama, dan perluasan pendidikan. Namun, Costa Rica masih
dipenuhi dengan persaingan poltik dan pada September 1835 meletuslah
perang saudara. Braulio Carrillo kemudian merebut kekuasaan di Costa
Rica dan pada tahun 1838, ia menarik Costa Rica dari Federasi Amerika
Tengah serta memproklamasikan kemerdekaan penuh Costa Rica.
Perjanjian Finkenstein Ditandatangani
4
Mei tahun 1807, Iran dan Perancis menandatangani perjanjian
Finkenstein. Dalam perjanjian ini disebutkan bahwa segala jenis senjata
yang diperlukan Iran dalam melawan Rusia akan diperolehnya dari
Perancis. Perancis juga berjanji akan mengirimkan sejumlah perwira
artileri dan arsitek militernya untuk melatih para tentara Iran. Di
pihak lain, Iran berjanji akan menghentikan hubungannya dengan Inggris
dan akan mendampingi Perancis dalam pengiriman pasukan ke India. Namun
dalam jangka waktu pendek, dengan ditandatanganinya perjanjian
persahabatan antara Tsar Rusia dengan Napoleon, dan bersatunya mereka
dalam melawan Inggris, perjanjian Finkenstein dilupakan sehingga Iran
tinggal sendirian dalam menghadapi invasi Rusia.
NAZI Bubar
4
Mei tahun 1945, Partai Nasionalis-Sosialis Jerman atau NAZI, secara
resmi dibubarkan. Partai ini mulai berkuasa di Jerman pada tahun 1932
dan menerapkan diktatorisme, kekerasan, dan represi dalam pemerintahan.
Cikal bakal Partai Nazi adalah Partai Buruh Jerman. Tak lama setelah
Hitler bergabung dengan partai tersebut, pada Oktober 1920 partai itu
berubah nama menjadi Partai Nazi. Dalam waktu singkat, pada tahun 1921,
Hitler berhasil mengambil alih kepemimpinan di Partai Nazi karena
kemampuan orasinya yang hebat. Dalam jangka waktu tiga tahun, Hitler
mampu menarik anggota sebanyak enam juta orang dengan mengemukakan
isu-isu hiper-inflasi yang diderita Jerman dan nasib kelas buruh.
Setelah kekalahan Jerman dalam PD II, Partai Nazi dibubarkan dan
dinyatakan sebagai organisasi terlarang.
Yazid Bin Muawiyah Meninggal
14
Rabiul Awwal tahun 64 Hijriah, Yazid bin Muawiyah, cucu dari Abu
Sufyan, meninggal dunia. Yazid dinobatkan sebagai khalifah umat Islam
oleh ayahnya, Muawiyah bin Abu Sufyan. Para sejarawan Islam mencatat,
selama hampir empat tahun masa pemerintahannya, Yazid banyak melakukan
kezaliman terhadap kaum muslimin, di antaranya pembantaian terhadap Imam
Husain a.s., cucu Rasulullah, dan keluarga beliau di Padang Karbala,
pembunuhan massal di Madinah, dan penyerangan ke Mekah serta perusakan
terhadap Ka’bah.
Muhammad bin Hakim Lahir
14
Rabiul Awwal tahun 1019 Hijriah, Muhammad bin Hakim, atau Chong Ji Moy,
seorang ulama muslim di Cina, terlahir ke dunia di Isfahan, Iran. Nenek
moyang Muhammad bin Hakim berasal dari Uzbekistan dan pada umur
sembilan tahun ia dibawa pamannya ke Cina. Muhammad bin Hakim
mengabdikan hidupnya untuk menyebarkan Islam di daratan Cina. Selain
itu, ia juga mengajarkan bahasa Arab dan Persia kepada warga muslim
Cina. Muhammad bin Hakim adalah orang yang membangun masjid besar Ji Nin
dan di kalagan umat muslim Cina, ia dikenal sebagai pakar tafsir
Al-Quran.
5 Mei
Karl Marx Lahir
Tanggal
5 Mei tahun 1818, Karl Marx, filsuf Jerman pendiri aliran Marxisme,
terlahir ke dunia. Marx menuntut ilmu di Universitas Berlin dengan
mendalami bidang sejarah dan filsafat. Ketika kuliah itulah ia
berkenalan dengan kelompok anti agama dan anti otokrasi pendukung
pandangan filsuf Jerman, Hegel. Setelah meraih gelar doktor, ia diundang
oleh kelompok politik oposisi beraliran Hegel untuk menjadi penulis
utama di koran mereka. Marx kemudian menulis artikel-artikel yang
menentang pemerintah dan mendapat sambutan luas dari masyarakat.
Akibatnya, koran tersebut ditekan oleh pemerintah dan Marx pun
mengundurkan diri. Pada tahun 1843, Marx menikahi Jenny von Westphalen
dan kemudian mereka pindah ke Paris. Di Paris, Marx mempelajari ekonomi
politik dan sejarah revolusi Perancis. Di Perancislah Marx memulai
kritiknya terhadap agama dan membangun konsep komunismenya. Pada tahun
1844, Friedrich Engels datang ke Paris dan bertemu dengan Marx untuk
pertama kalinya. Mereka berdua lalu bekerjasama dalam membangun
pemikiran-pemikiran revolusioner dan komunis. Karya-karya bersama mereka
di antaranya berjudul “The Holy Family”, “The German Ideology,” dan
“The Communist Manifesto”.
Napoleon Bonaparte Meninggal Dunia
Tanggal
5 Mei tahun 1821, Napoleon Bonaparte, mantan kaisar Perancis, meninggal
dunia di tanah pengasingan. Napoleon dilahirkan pada tahun 1769 dan
pada usia muda, ia masuk Akademi Militer Perancis. Karir militer
Napoleon semakin meningkat pasca Revolusi Perancis tahun 1789 dan pada
tahun 1802, rakyat perancis memilihnya sebagai Konsul seumur hidup. Pada
tahun 1804, Napoleon dinobatkan sebagai Kaisar Perancis. Napoleon
sangat berambisi untuk memperluas wilayah kekuasaannya sehingga periode
kekuasaannya dipenuhi dengan berbagai peperangan. Namun pada tahun 1812
setelah mengalami kekalahan besar dari Rusia, kekuatan Perancis semakin
melemah. Setelah kalah dalam melawan pasukan gabungan Rusia, Inggris,
dan Austria pada tahun 1814, Napoleon digulingkan dari kekuasaannya dan
dibuang ke pulau Elba. Namun Napoleon berhasil melarikan diri dari Pulau
Elba dan kembali ke Perancis untuk merebut kekuasaan. Setelah 100 hari
berkuasa, Napoleon kembali digulingkan setelah kalah dalam Perang
Waterloo melawan Inggris. Ia pun ditawan Inggris dan dibuang ke pulau
St. Helen dan enam tahun kemudia ia meninggal dunia.
Bobby Sands Meninggal
Tanggal
4 Mei tahun 1945, Bobby Sands, seorang pejuang kemerdekaan Irlandia,
meninggal dunia setelah melakukan aksi mogok makan. Bobby Sands
dilahirkan tahun 1954 dan hidup bersama orangtuanya di tempat
penampungan. Sepanjang hidupnya Bobby dan keluarganya banyak mendapat
tekanan dan intimidasi dari kelompok pro Inggris dan kondisi hidup yang
berat ini membuat semangat nasionalismenya bangkit untuk memperjuangan
kemerdekaan Irlandia. Pada usia 18 tahun, Bobby Sands bergabung dengan
Gerakan Republik. Pada tahun 1972, ia ditahan dan empat tahun kemudian
kembali dibebaskan, namun ia tetap meneruskan perjuangannya. Enam bulan
kemudian ia kembali ditahan. Selama dalam penjara, ia mulai menulis
artikel-artikel perjuangan yang dimuat di Republican News. Pada tanggal
27 Oktober 1980, menyusul macetnya perundingan antara penguasa Inggris
dan pemimpin Katolik Irlandia, Bobby dan tujuh tawanan lainnya memulai
aksi mogok makan. Selama 17 hari pertama masa mogok makannya, Bobby
menulis buku harian secara rahasia yang berisi pemikiran dan pandangan
perjuangannya. Setelah 65 hari mogok makan, Bobby Sands akhirnya
meninggal.
Muhammad Qazvini Lahir
Tanggal
15 Rabiul Awwal tahun 1294 Hijriah, Muhammad Qazvini, seorang
sastrawan, peneliti, dan sejarawan kontemporer Iran, terlahir ke dunia
di kota Teheran. Sejak muda, ia telah menunjukkan minat dan bakat dalam
dunia sastra dan teologi. Ia pun menuntut ilmu dari ayahnya dan
sastrawan lain pada masa itu. Selama beberapa waktu, Muhammad Qazvini
tinggal di Eropa dan membuat penulisan ulang dari buku-buku yang
berbahasa Persia yang tersimpan di museum-museum Eropa. Karya-karya yang
ditinggalkan Muhammad Qazvini antara lain berjudul “Sejarah dan
Kehidupan Hidup pada Masa Hafidz”. Peneliti besar Iran ini meninggal
dunia tahun 1369 Hijriah dan dimakamkan di kota Rey, di selatan Teheran.
6 Mei
Joseph Stalin Mengangkat Diri Sebagai PM Rusia
Tanggal
6 Mei tahun 1941, Joseph Stalin mengangkat dirinya sebagai Perdana
Menteri Rusia. Stalin lahir pada tanggal 21 Desember 1879 di Georgia
dalam sebuah keluarga miskin. Ia kemudian masuk ke sebuah seminari
teologi dan bergabung dengan gerakan bawah tanah beraliran Marxis. Pada
tahun 1901, Stalin bergabung dengan Partai Buruh Sosial Demokratik Rusia
dan karirnya meningkat setelah bertemu dengan Lenin, pemimpin revolusi
komunis di Rusia. Pada tahun 1922, ia diangkat menjadi Sekjen Partai
Komunis dan enam tahun kemudian, yaitu tahun 1928, Stalin menerapkan
program industrialisasi lima tahunan yang diberi nama “revolusi dari
atas” untuk mengejar ketertinggalan Soviet di bidang industri. Dalam
program ini, pemerintah mengambil alih kontrol di bidang ekonomi,
menasionalisasi industri dan perdagangan, serta memaksa 25 juta petani
untuk menyerahkan tanah milik mereka. Para petani itu dipaksa untuk
bekerja pada ladang pertanian milik pemerintah dan demi mengejar kuota
produksi, mereka harus menanggung kelaparan. Hingga tahun 1937, revolusi
paksaan ini menghasilkan kematian 14,5 juta petani di Soviet peasants.
Pada tahun 1929, setelah kematian Lenin, Stalin diangkat sebagai
pemimpin Soviet dan pada tahun 1941, ia mengangkat dirinya sebagai
Perdana Menteri rusia
Maurice Maeterlinck Meninggal Dunia
Tanggal
6 Mei tahun 1949, Maurice Maeterlinck, seorang penulis terkenal asal
Belgia, meninggal dunia dalam usia 87 tahun. Dia menuntut ilmu hukum dan
sempat berpraktek sebagai pengacara, namun merasa tidak cocok dengan
pekerjaan itu. Maurice Maeterlinck kemudian tinggal di Paris dan
menggeluti bidang sastra. Karya pertamanya adalah kumpulan puisi
berjudul Serres chaudes yang terbit tahun 1889. Pada tahun yang sama,
Maeterlinck menerbitkan karya dramanya yang pertama berjudul La
Princesse Maleine, sebuah karya yang membuatnya langsung terkenal.
Maeterlinck juga menghasilkan karya-karya berupa prosa, di antaranya
berjudul Wisdom and Destiny. Pada tahun 1911 Maeterlinck mendapat hadiah
Nobel di bidang sastra.
Tentara AS di Philipina Menyerah Kepada Jepang
62 tahun yang lalu, tanggal 6 Mei tahun 1942, seluruh tentara AS di Filipina menyerah tanpa syarat kepada pasukan Jepang di bawah pimpinan Jenderal Homma. Pasukan AS di Filipina yang dikomandani Letjen Wainwright, saat itu berada di Pulai Corregidor yang merupakan satu-satunya basis Sekutu di Filipina yang masih bertahan. Namun, ketika tentara Jepang akhirnya mencapai pantai utara pulau itu, Letjen Wainwright memutuskan untuk menyerah karena kondisi pasukannya yang memburuk. Sejumlah 11.500 tentara Sekutu digiring Jepang ke penjara di Manila dan ditahan hingga tahun 1945 ketika Jepang menyerah kepada Sekutu.
Tentara AS di Philipina Menyerah Kepada Jepang
62 tahun yang lalu, tanggal 6 Mei tahun 1942, seluruh tentara AS di Filipina menyerah tanpa syarat kepada pasukan Jepang di bawah pimpinan Jenderal Homma. Pasukan AS di Filipina yang dikomandani Letjen Wainwright, saat itu berada di Pulai Corregidor yang merupakan satu-satunya basis Sekutu di Filipina yang masih bertahan. Namun, ketika tentara Jepang akhirnya mencapai pantai utara pulau itu, Letjen Wainwright memutuskan untuk menyerah karena kondisi pasukannya yang memburuk. Sejumlah 11.500 tentara Sekutu digiring Jepang ke penjara di Manila dan ditahan hingga tahun 1945 ketika Jepang menyerah kepada Sekutu.
Majid Sharif Waqi’iy Gugur Syahid
Tanggal
6 Mei tahun 1975, Majid Sharif Waqi’iy, seorang anggota Organisasi
Mujahiddin Khalq, gugur syahid di tangan rekan-rekannya yang berhaluan
Marxis. Organisasi Mujahidin Khalq atau MKO didirikan tahun 1966 oleh
sekelompok pemuda dengan tujuan untuk melakukan perlawanan bersenjata
terhadap rezim Shah. Namun, sebagian anggota MKO akhirnya terpengaruh
paham marxisme dan mereka berusaha meraih kepemimpinan atas organisasi
ini dengan cara membunuhi para anggota yang memegang teguh ajaran Islam,
di antaranya Majid Sharif Waqi’iy. Setelah kemenangan Revolusi Islam
Iran tahun 1979, MKO melakukan penentangan terhadap Republik Islam dan
melakukan aksi-aksi teror untuk membunuh para pejabat Republik Islam, di
antaranya Presiden Iran Syahid Rejai, dan Perdana Menteri Iran, Syahid
Bahunar, pada tahun 1981.
Sholat Jumat Pertama
Tanggal
16 Rabiul Awwal tahun pertama Hijriah, menurut catatan sebagian riwayat
Islam, Rasulullah SAWW mendirikan sholat jumat pertama. Ketika
Rasulullah dalam perjalanan hijrah dari Mekah ke Madinah, sesampainya
beliau di tempat kabilah Bani Salim bin Auf di wilayah Quba, beliau
mendirikan sholat dan menyampaikan khutbah Jumat pertama itu.
Dimulainya Perlawanan Spanyol Terhadap Perancis
196
tahun yang lalu, tanggal 7 Mei tahun 1808, penduduk Spanyol memulai
perjuangan melawan tentara Perancis yang menduduki negeri mereka.
Spanyol pada masa itu merupakan salah satu imperialis besar dunia dan
memiliki wilayah jajahan yang sangat luas di luar Eropa. Namun kali ini,
rakyat Spanyol pun terpaksa merasakan kepahitan hidup di bawah
penjajahan bangsa asing. Setelah lima tahun berjuang, akhirnya pada
bulan Desember tahun 1813, rakyat Spanyol berhasil mengusir tentara
Napoleon itu dari negeri mereka. Namun, dalam masa penjajahan itu pula
Spanyol kehilangan sebagian besar kawasan jajahannya di Amerika Selatan
yang berhasil memanfaatkan kelemahan Spanyol untuk memerdekakan diri.
Penjajahan Inggris atas Zambia Dimulai116 tahun yang lalu, tanggal 7 Mei tahun 1888, penjajahan Inggris di Zimbabwe dimulai. Arsitek dan pelaksana penjajahan atas Zimbabwe itu adalah seorang politikus dan pedagang Inggris bernama Cecil Rhodes yang mendirikan Perusahaan Afrika Selatan-Inggris. Perusahaan itu kemudian diperluas hingga ke Zimbabwe dan dengan bantuan tentara Inggris, ribuan penduduk pribumi dibunuh massal dan sebagian lainnya ditawan. Ketika akhirnya seluruh wilayah Zimbabwe dikuasai, negeri itu diberi nama Rodhesia. Setelah puluhan tahun berjuang, rakyat Rhodesia berhasil memerdekakan diri dan mengubah nama negara mereka menjadi Zimbabwe.
Penjajahan Inggris atas Zambia Dimulai116 tahun yang lalu, tanggal 7 Mei tahun 1888, penjajahan Inggris di Zimbabwe dimulai. Arsitek dan pelaksana penjajahan atas Zimbabwe itu adalah seorang politikus dan pedagang Inggris bernama Cecil Rhodes yang mendirikan Perusahaan Afrika Selatan-Inggris. Perusahaan itu kemudian diperluas hingga ke Zimbabwe dan dengan bantuan tentara Inggris, ribuan penduduk pribumi dibunuh massal dan sebagian lainnya ditawan. Ketika akhirnya seluruh wilayah Zimbabwe dikuasai, negeri itu diberi nama Rodhesia. Setelah puluhan tahun berjuang, rakyat Rhodesia berhasil memerdekakan diri dan mengubah nama negara mereka menjadi Zimbabwe.
Rasulullah Lahir
1478
tahun yang lalu, tanggal 17 Rabiul Awwal tahun 53 sebelum Hijriah,
berdasarkan sebagian besar riwayat sejarawan Islam, Nabi besar Islam,
Muhammad SAWW terlahir ke dunia. Ayah beliau bernama Abdullah yang
berasal dari kabilah Bani Hashim dan ibu beliau bernama Aminah. Sebelum
dilahirkan, Muhammad SAWW telah kehilangan ayahnya yang meninggal dunia
akibat sakit dan ketika berusia enam tahun, ibu beliau juga berpulang ke
rahmatullah. Muhamamd SAWW kemudian diasuh oleh kakek beliau, Abdul
Muthalib, namun dua tahun kemudian kakek beliau wafat dan Muhammad SAWW
diasuh oleh paman beliau, Abu Thalib. Sejak muda, Muhammad SAWW sudah
digelari Al-Amin karena kejujurannya yang amat dikenal masyarakat. Sejak
muda pula, beliau sering menyendiri di gua Hira’ untuk bertafakur dan
menjauhkan diri dari kehidupan jahiliah kaumnya. Ketika Muhammad SAWW
berusia 40 tahun, Allah SWT mengutus malaikat Jibril untuk menyampaikan
wahyu dan menyampaikan kabar mengenai pengangkatan beliau sebagai
Rasulullah. Sejak itu, Muhammad SAWW melaksanakan tugasnya sebagai rasul
penyampai petunjuk Allah, dengan mengalami banyak penderitaan akibat
penentangan dari kaum musyrik. Kini agama Islam telah tersebar ke
berbagai penjuru bumi dan menjadi agama terbesar di dunia.
Imam Jafar Shadiq Lahir
1342
tahun yang lalu, tanggal 17 Rabiul Awwal tahun 83 Hijriah, Imam Jafar
Shadiq a.s., cucu Rasulullah generasi kelima, terlahir ke dunia di kota
Madinah. Sampai usia 12 tahun, beliau diasuh oleh kakek beliau, Imam
Sajjad, dan sembilan belas tahun kemudian dilaluinya di bawah bimbingan
ayah beliau, Imam Muhammad Baqir a.s.
Imam Jafar Shadiq a.s. hidup di masa ketika Dinasti Bani Ummayah sedang mengalami kemunduran dan Dinasti Bani Abbasiah mulai merebut kekuasaan. Masa itu dimanfaatkan oleh Imam Jafar Shadiq untuk menyebarkan dan mengembangkan ilmu pengetahuan Islam yang murni dan hakiki.
Selain menguasai ilmu dan makrifat Islam, Imam Jafar Shadiq juga menguasai ilmu kedokteran, kimia, matematika, dan bidang-bidang ilmu lainnya. Pada masa hidupnya, Imam Jafar Shadiq a.s. merupakan sumber rujukan ilmu dan beliau dikunjungi banyak orang dari berbagai penjuru dunia untuk meminta jawaban atas berbagai persoalan ilmu. Tercatat ada empat ribu murid yang belajar kepada Imam Shadiq, di antaranya Jabir bin Hayyan, seorang kimiawan muslim terkenal.
Imam Shadiq a.s. gugur syahid pada tahun 148 Hijriah.
Imam Jafar Shadiq a.s. hidup di masa ketika Dinasti Bani Ummayah sedang mengalami kemunduran dan Dinasti Bani Abbasiah mulai merebut kekuasaan. Masa itu dimanfaatkan oleh Imam Jafar Shadiq untuk menyebarkan dan mengembangkan ilmu pengetahuan Islam yang murni dan hakiki.
Selain menguasai ilmu dan makrifat Islam, Imam Jafar Shadiq juga menguasai ilmu kedokteran, kimia, matematika, dan bidang-bidang ilmu lainnya. Pada masa hidupnya, Imam Jafar Shadiq a.s. merupakan sumber rujukan ilmu dan beliau dikunjungi banyak orang dari berbagai penjuru dunia untuk meminta jawaban atas berbagai persoalan ilmu. Tercatat ada empat ribu murid yang belajar kepada Imam Shadiq, di antaranya Jabir bin Hayyan, seorang kimiawan muslim terkenal.
Imam Shadiq a.s. gugur syahid pada tahun 148 Hijriah.
9 Mei
Amerigo Vespucci Lahir
9
Mei tahun 1454, Amerigo Vespucci, pelaut dan penjelajah Italia
terkenal, terlahir ke dunia di kota Florence. Vespucci menuntut ilmu di
bidang sastra, bahasa Latin, fisika, geometri, atronomy, dan kosmograpy,
lalu bekerja di beberapa tempat. Keberhasilan penjelajahan Christopher
Columbus membuat Vespucci tertarik untuk ikut serta dalam ekspedisi
pencarian jalan tembus dari Eropa ke India. Setelah mendapat kapal dari
Raja Ferdinand, Vespucci memulai ekspedisinya pada tahun 1497. Sekitar
27 hari kemudian, ia tiba di benua Amerika, kemungkinan wilayah Brazil,
dan diterima baik oleh warga pribumi. Vespucci kemudian mengelilingi
sebagian besar wilayah Amerika Serikat dan kembali ke Spanyol. Dia
mendarat di Cadiz, Spanyol pada tahun 1498. Kisah perjalanan Vespucci
diterbitkan oleh ahli geografi Jerman bernama Muller pda tahun 1507 dan
di dalam bukunya itu Muller mengusulkan agar benua yang baru ditemukan
itu diberi nama Amerika, sesuai dengan nama penemunya, Amerigo Vespucci.
Vespucci meninggal dunia tahun 1512.
Taj Mahal Selesai Dibangun
9
Mei tahun 1653, Taj Mahal, yang merupakan salah satu bangunan
arsitektur Islam terindah di dunia, selesai dibangun. Pada tahun 1631,
Raja Mongol India, Shahjahan melakukan perjalanan ke selatan dengan
ditemani istrinya Mumtaz Mahal, namun istrinya itu meninggal di
Burhanpur. Saat itu, Mumtaz Mahal baru berusia 39 tahun dan telah
melahirkan empatbelas anak. Setelah itu, selama dua tahun Shahjahan
mengurung diri di istananya dan tidak mengadakan perayaan apapun. Untuk
mengenang istri yang sangat dicintainya itu, makam Mumtaz Mahal dibangun
dalam sebuah istana yang indah, di kota Agra, di utara Uttar Pradesh,
di tepi sungai Yamuna. Pembangunan istana ini dimulai tahun 1633 dengan
pekerja 20.000 orang dan masa pembangunan 17 tahun. Para ahli
arsitektur, kaligrafi, dan pengrajin batu didatangkan dari berbagai
negeri, termasuk arsitek Persia bernama Isa Isfahani.
Frederick Schiller Meninggal
9
Mei tahun 1805, Frederick Schiller, salah seorang tokoh sastra terbesar
Jerman meninggal dunia. Puisi-puisi aliran romantis di Jerman sangat
dipengaruhi oleh Schiller. Schiller bahkan dianggap sebagai pembangun
kesusasreaan Jerman modern di samping Goethe. Naskah-naskah drama karya
Schiller umumnya berupa tragedi atau epik dengan latar belakang sejarah
dan politik yang mencerminkan idealisme dan prinsip etikanya yang
tinggi, serta pembelaannya atas kebebasan. Krya drama Schiller di
antaranya berjudul Wallenstein dan Don Carlos.
Armenia Menyerang Azerbaijan
9
Mei 1992, tentara Armenia memulai serangannya ke Azerbaijan.
Pertentangan antara kedua negara ini berakar dari keinginan etnis
Armenia yang tinggal di kawasan Nagorno-Karabakh yang terletak di
Azerbaijan untuk memerdekakan diri, sejak tahun 1923. Setelah runtuhnya
Uni Soviet pada tahun 1991, konflik tersebut semakin meruncing atas
campur tangan pemerintah Armenia. Pada tahun 1992, Armenia memulai
invasinya ke Azerbaijan sehingga mengakibatkan tewasnya ribuan orang dan
mengungsinya 1,4 juta orang. Meskipun pada tahun 1993 telah diadakan
gencatan senjata, namun sebagian wilayah Azerbaijan masih diduduki
Armenia dan konflik Nagorno-Karabakh hingga kini masih belum tuntas.
10 Mei
Jerman dan Perancis Menandatangani Perjanjian Damai
10
Mei tahun 1871, menyusul kekalahan tentara Perancis dari Jerman pada
perang yang berlangsung sebelumnya, kedua negara menandatangani
perjanjian damai di kota Frankfurt, Jerman. Berdasarkan perjanjian itu,
Perancis diwajibkan membayar ganti rugi perang sebesar satu juta frank
kepada Jerman. Selain itu, Perancis juga diharuskan menyerahkan sejumlah
kawasan koloninya seperti Strasburg dan Alsas kepada Jerman. Perjanjian
tersebut semakin mengukuhkan Kanselir Jerman Bismark sebagai orang kuat
Jerman, dan negara bangsa Aria itu juga semakin memperlihatkan diri
sebagai imperium sangat besar di Benua Eropa.
Perjanjian damai antara kedua negara itu ternyata tidak mengakhiri konflik antara Paris dan Berlin. 69 tahun kemudian, Jerman dan Perancis juga terlibat perang secara langsung sebagai dua pihak yang bersengketa dalam Perang Dunia II. Saat itu, pasukan Jerman di bawah komando Hitler membombardir kota Paris dari udara. Akibatnya, untuk beberapa waktu, Paris diduduki oleh pasukan Nazi Jerman.
Polisario Dideklarasikan
10 Mei tahun 1973, sebuah organisasi pembebasan kawasan Sahara Barat di utara Afrika bernama Polisario dibentuk. Organisasi yang bertujuan untuk memperjuangkan kemerdekaan kawasan Sahara Barat dari koloni Spanyol itu mendapatkan sambutan meluas dari masyarakat setempat. Kuatnya dukungan masyarakat atas organisasi ini sampai menyebabkan tentara Spanyol angkat kaki dari Sahara Barat dua tahun berikutnya, yaitu tahun 1975. Tahun itu pula, Spanyol menyerahkan kekuasaan atas Sahara Barat kepada Maroko dan Mauritania. Akan tetapi, akibat tekanan sejumlah pihak luar, Mauritania kemudian menyatakan tidak bersedia menerima penyerahan itu. Maroko yang menerima penyerahan kekuasaan dari Spanyol langsung melakukan penyerangan ke kawasan Sahara Barat untuk menaklukannya. Serangan itu kemudian terbentur perlawanan gigih Polisario yang didukung oleh rakyat.
Tahun 1991, PBB datang menengahi konflik antara Maroko dan Polisario, dan kedua pihak sepakat untuk menyerahkan nasib kawasan Sahara Barat pada sebuah referendum. Akan tetapi, kesepakatan itu juga tidak bisa diimplementasikan gara-gara kedua pihak berselisih pendapat secara tajam mengenai syarat-syarat peserta referendum. Hingga kini, referendum itu masih belum bisa dilaksanakan. Status Sahara Barat pun hingga kini masih mengambang, meskipun sejumlah besar negara mengakui kemerdekaan Sahara Barat dan menyebut Polisario sebagai representasi sah rakyat di kawasan itu.
Perjanjian damai antara kedua negara itu ternyata tidak mengakhiri konflik antara Paris dan Berlin. 69 tahun kemudian, Jerman dan Perancis juga terlibat perang secara langsung sebagai dua pihak yang bersengketa dalam Perang Dunia II. Saat itu, pasukan Jerman di bawah komando Hitler membombardir kota Paris dari udara. Akibatnya, untuk beberapa waktu, Paris diduduki oleh pasukan Nazi Jerman.
Polisario Dideklarasikan
10 Mei tahun 1973, sebuah organisasi pembebasan kawasan Sahara Barat di utara Afrika bernama Polisario dibentuk. Organisasi yang bertujuan untuk memperjuangkan kemerdekaan kawasan Sahara Barat dari koloni Spanyol itu mendapatkan sambutan meluas dari masyarakat setempat. Kuatnya dukungan masyarakat atas organisasi ini sampai menyebabkan tentara Spanyol angkat kaki dari Sahara Barat dua tahun berikutnya, yaitu tahun 1975. Tahun itu pula, Spanyol menyerahkan kekuasaan atas Sahara Barat kepada Maroko dan Mauritania. Akan tetapi, akibat tekanan sejumlah pihak luar, Mauritania kemudian menyatakan tidak bersedia menerima penyerahan itu. Maroko yang menerima penyerahan kekuasaan dari Spanyol langsung melakukan penyerangan ke kawasan Sahara Barat untuk menaklukannya. Serangan itu kemudian terbentur perlawanan gigih Polisario yang didukung oleh rakyat.
Tahun 1991, PBB datang menengahi konflik antara Maroko dan Polisario, dan kedua pihak sepakat untuk menyerahkan nasib kawasan Sahara Barat pada sebuah referendum. Akan tetapi, kesepakatan itu juga tidak bisa diimplementasikan gara-gara kedua pihak berselisih pendapat secara tajam mengenai syarat-syarat peserta referendum. Hingga kini, referendum itu masih belum bisa dilaksanakan. Status Sahara Barat pun hingga kini masih mengambang, meskipun sejumlah besar negara mengakui kemerdekaan Sahara Barat dan menyebut Polisario sebagai representasi sah rakyat di kawasan itu.
90 Anggota Keluarga Al-Hakim Ditangkap
10
Mei tahun 1983, Rezim Ba’ats Irak pimpinan diktator Saddam Husein
menangkap 90 orang keluarga Ayatullah Al-Hakim, ulama paling berpengaruh
di Irak pada zamannya. 10 orang di antara mereka kemudian dijatuhi
hukuman mati. Ayatullah Al-Hakim sendiri wafat pada tahun 1969. Akan
tetapi, keluarga Al-Hakim yang sejak beberapa dekade dikenal sebagai
keluarga ulama sekaligus pejuang selalu saja melahirkan
pemimpin-pemimpin kharismatis yang sangat dihormati rakyat Irak. Posisi
kharismatis keluarga tersebut di tengah masyarakat Irak menimbulkan
kekhawatirkan Rezim Ba’ats yang merasa terancam kekuasaannya. Untuk itu,
Saddam tidak pernah berhenti melakukan represi terhadap keluarga besar
Al-Hakim dengan cara menteror, menangkapi, bahkan membunuhnya.
Abu Thayyib Thabari Meninggal Dunia
20
Rabiul Awwal tahun 450 hijriah Abu Thayyib Thabari seorang ulama dan
sastrawan muslim terkenal meninggal dunia di kota Baghdad dalam usia 102
tahun. Beliau dilahirkan di Amul, sebuah kawasan di utara Iran, pada
tahun 347 hijriah. Setelah usianya beranjak dewasa, Thabari melakukan
perjalanan ke Bahhdad dalam rangka menuntut ilmu. Di kota itu pulalah
beliau akhirnya menetap dan menjalani tugas keulamaannya hingga akhir
hayatnya. Di antara karya terkenal Thabari adalah buku-buku berjudul
“Jawabun fis-Sima’ wal Ghina” dan “At-Ta’liqatul Kubra fil Furu’”.
Abiwardi Wafat
20
Rabiul Awwal tahun 507 hijriah, Muhamad bin Ahmad bin ‘Utsman, terkenal
dengan nama Abiwardi, seorang penyair dan sastrawan terkenal
Iran,meninggal dunia di kota Isfahan. Abiwardi adalah seorang sastrawan
yang semasa hidupnya dikenal memiliki cita rasa sastra dan bahasa yang
sangat tinggi. Hingga kini, karya tulisnya di bidang bahasa dan sastra
masih dianggap sebagai salah satu sumber rujukan ilmiah yang cukup
penting. Di antara karya tulisnya adalah kitab berjudul “Tarikh Abiward”
dan “Thabaqatul Ulum”.
11 Mei
Ethel Lillian Winch Terlahir ke Dunia
11
Mei tahun 1864, Ethel Lillian Winch, seorang penulis terkenal Inggris
terlahir ke dunia. Pada usia 21 tahun, Winch pergi ke Rusia. Di negara
ini, Winch mempelajari sastra dan dan menunjukkkan minatnya yang sangat
besar terhadap dunia sastra. Setelah itu, Winch menulis sejumlah karya
sastra yang terkenal, di antaranya berjudul “Jack Diamond” dan
“Tanggalkan Sepatumu”. Winch meninggal dunia pada tahun 1960.
Salvador Dali, Pelukis Perintis Aliran Kubisme, Lahir
11
Mei tahun 1904, Salvador Dali, pelukis kontemporer ternama asal Spanyol
terlahir ke dunia di kota Fiqueras. Dali adalah perintis lahirnya
aliran Kubisme dalam dunia seni lukis. Bakat melukisnya sudah terlihat
sejak ia masih remaja dan dengan cepat, ia terkenal sebagai pelukis
modern dengan ide-ide baru yang segar sekaligus mengejutkan. Dali
meninggal dunia tahun 1989 pada usia 85 tahun.
Pemancar Televisi Pertama Beroperasi
11
Mei tahun 1939, untuk pertama kalinya, sebuah pemancar televisi
dioperasikan di kota Berlin, Jerman. Dengan demikian, dunia mulai
berkenalan dengan alat komunikasi secara visual. Stasiun televisi itu
kemudian diberi nama Nipko, sebagai penghargaan terhadap Powel Nipko,
ilmuwan terkenal Jerman dan salah seorang penemu alat televisi. Peranan
besar Nipko dalam penemuan televisi terkait dengan penemuannya terhadap
cara mengubah gambar menjadi gelombang dan pengubahan kembali gelombang
itu menjadi gambar.
Tentara Inggris dan Perancis Memasuki Kawasan Belgia
11
Mei tahun 1940, tentara sekutu yang merupakan gabungan dari tentara
Inggris dan Perancis memasuki kawasan Belgia. Tindakan itu dilakukan
sebagai langkah pembelaan atas Belgia yang tengah menghadapi serangan
militer tentara Nazi Jerman. Akan tetapi, kekuatan tentara Jerman
ternyata tidak bisa ditandingi oleh pasukan sekutu. Jerman bukan hanya
berhasil mengalahkan pasukan Belgia, melainkan malah berhasil mengusir
pasukan gabungan Inggris dan Perancis. Akhirnya, seluruh kawasan Belgia
dikuasai oleh tentara Nazi.
Kota Jerevan, Armenia, Jatuh ke Tangan Tentara Rusia
21
Rabiul Awwal tahun 1243 hijriah, kota Jerevan di kawasan Armenia jatuh
ke tangan tentara Rusia. Kejadian itu menyusul perang yang berlangsung
antara tentara Iran melawan tentara Rusia dalam rangka memperebutkan
kota tersebut. beberapa waktu kemudian, Raja Iran Fath Alisyah Qajar
secara resmi menyerahkan kekuasaan kota Jerevan kepada Rusia. Menyusul
kekalahan tersebut, dibuatlah perjanjian Turkmanchai oleh kedua negara
yang menyebabkan terlepasnya sejumlah besar kawasan kekuasaan Iran lain
yang terletak di Azerbaijan utara dan Kaukasus, kepada Rusia.
12 Mei
Gabriel Faure Lahir
12
Mei tahun 1845, Gabriel Faure, komposer ternama Perancis terlahir ke
dunia. Dunia musik sudah digelutinya sejak ia masih remaja. Berkat bakat
dan ketekunannya, Faure dengan cepat menjadi salah seorang master di
dunia musik. Di antara karya terkenal Faure adalah komposisi musik
berjudul “After a Dream”, “The Roses of Isfahan” dan “Moonlight”. Faure
meninggal dunia pada tahun 1924.
Armenia dan Azerbaijan Melakukan Gencatan Senjata
12 Mei tahun 1994, Azerbaijan dan Armenia menyepakati gencatan senjata untuk mengakhiri perang di antara keduanya. Kedua negara yang baru saja merdeka dari Uni Sovyet itu terlibat perang sejak tahun 1992 mempersengketakan kawasan Karabakh. Ketika Sovyet bubar, warga Karabakh sebenarnya menyatakan diri sebagai kawasan merdeka. Akan tetapi, secara resmi, kawasan seluas 4.400 km² itu masuk sebagai bagian dari Azerbaijan. Sebagian warga Karabakh yang beragama Kristen ternyata menginginkan lepas dari Azerbaijan yang mayoritas penduduknya beragama Islam. Tahun 1992, tentara Armenia menyerbu kawasan perbatasan Azerbaijan dengan dalih untuk membantu warga Karabakh yang ingin merdeka. Akibat serbuan tersebut, sekitar 20 % kawasan Azerbaijan jatuh ke tangan tentara Armenia. Kemudian, pada tahun 1994, sebuah organisasi bernama Minsk yang diutus oleh PBB berhasil menjadi mediator persengketaan itu hingga akhirnya kedua negara itu menyepakati gencatan senjata.
Armenia dan Azerbaijan Melakukan Gencatan Senjata
12 Mei tahun 1994, Azerbaijan dan Armenia menyepakati gencatan senjata untuk mengakhiri perang di antara keduanya. Kedua negara yang baru saja merdeka dari Uni Sovyet itu terlibat perang sejak tahun 1992 mempersengketakan kawasan Karabakh. Ketika Sovyet bubar, warga Karabakh sebenarnya menyatakan diri sebagai kawasan merdeka. Akan tetapi, secara resmi, kawasan seluas 4.400 km² itu masuk sebagai bagian dari Azerbaijan. Sebagian warga Karabakh yang beragama Kristen ternyata menginginkan lepas dari Azerbaijan yang mayoritas penduduknya beragama Islam. Tahun 1992, tentara Armenia menyerbu kawasan perbatasan Azerbaijan dengan dalih untuk membantu warga Karabakh yang ingin merdeka. Akibat serbuan tersebut, sekitar 20 % kawasan Azerbaijan jatuh ke tangan tentara Armenia. Kemudian, pada tahun 1994, sebuah organisasi bernama Minsk yang diutus oleh PBB berhasil menjadi mediator persengketaan itu hingga akhirnya kedua negara itu menyepakati gencatan senjata.
Kabilah Bani Nadhir Diperangi kaum Muslimin
22
Rabiul Awwal tahun keempat hijriah, kaum muslimin memerangi Bani Nadhir
yang beragama Yahudi akibat aksi makar yang dilakukan kabilah tersebut
untuk membunuh Rasulullah SAWW. Bani Nadhir adalah satu dari tiga
kabilah Yahudi yang diam di sekitar kota Madinah. Ketika Rasulullah
datang ke Madinah, ketiga kabilah itu menjalin traktat perjanjian dengan
kaum muslimin, yang di antaranya berisikan kesediaan kabilah-kabilah
Yahudi untuk tidak melakukan tindakan serangan terhadap kaum muslimin.
Setelah Bani Nadhir terbukti melakukan upaya untuk membunuh Nabi, beliau
memerintahkan Bani Nadhir agar meninggalkan kota Madinah. Akan tetapi,
Bani Nadhir yang mendapatkan janji dukungan dari sejumlah orang munafik
di Madinah, secara terang-terangan menolak perintah Rasulullah itu.
Akibatnya, Rasulullah memerintahkan pasukan muslimin untuk mengepung
benteng pertahanan Bani Nadhir hingga mereka akhirnya terpaksa menyerah
dan angkat kaki dari kawasan itu.
13 Mei
Perjanjian Kapitulasion Dinyatakan Tidak Berlaku
13
Mei tahun 1979, perjanjian Kapitulasion yang sebelumnya dibuat oleh AS
dengan Rezim Syah Pahlevi dinyatakan batal oleh pemerintahan Islam Iran
yang baru terbentuk. Perjanjian itu memang sangat kontroversial
sekaligus mengandung unsur penghinaan, karena menurut perjanjian
tersebut, seluruh warga negara AS yang tinggal di Iran memiliki
kekebalan hukum atas setiap perbuatannya. Seandainya ada warga AS yang
melakukan kejahatan di Iran, maka tidak ada lembaga hukum Iran yang bisa
mengadilinya, dan yang bersangkutan hanya bisa diadili di negaranya
sendiri, yaitu AS.
Sejak perjanjian itu disahkan pada tanggal 13 Oktober tahun 1964, pemimpin gerakan revolusi Islam Iran Imam Khomeini telah menjadikan hal ini sebagai salah satu isu perjuangan revolusinya. Penentangan yang tidak pernah berhenti dari Imam Khomeini terhadap perjanjian Kapitulasion tersebut menjadi salah satu alasan tindakan pengasingan terhadap Imam yang diambil Rezim Syah. Akan tetapi, tindakan Syah tersebut malah semakin mengobarkan api perjuangan revolusi hingga mencapai kemenangan pada tahun 1979.
Sejak perjanjian itu disahkan pada tanggal 13 Oktober tahun 1964, pemimpin gerakan revolusi Islam Iran Imam Khomeini telah menjadikan hal ini sebagai salah satu isu perjuangan revolusinya. Penentangan yang tidak pernah berhenti dari Imam Khomeini terhadap perjanjian Kapitulasion tersebut menjadi salah satu alasan tindakan pengasingan terhadap Imam yang diambil Rezim Syah. Akan tetapi, tindakan Syah tersebut malah semakin mengobarkan api perjuangan revolusi hingga mencapai kemenangan pada tahun 1979.
Martin Luther Lahir
13 Mei tahun 1483, Martin Luther, seorang reformis dalam agama kristen, terlahir ke dunia di Eisleben, Jerman. Luther menuntut ilmu di Universitas Erfurt dan kemudian bekerja sebagai pengajar teologi. Martin Luther kemudian melakukan penelitian dan dia mengemukakan banyak pendapat yang berbeda dengan pandangan umum gereja Katolik saat itu. Sejak tahun 1517, Martin Luther menyampaikan kritikannya secara terang-terangan sehingga akhirnya terpaksa bersembunyi karena dikejar-kejar pihak gereja untuk dibunuh. Selama dalam persembunyian itu, Martin Luther menulis terjemahan Injil ke dalam bahasa Jerman, sesuatu yang dilarang keras oleh gereja Katolik. Ide-Ide Martin Luther kemudian berkembang menjadi aliran Protestan yang menjadi sumber dari berbagai perang dan pertarungan politik di Eropa.Ekuador Lepas dari Colombia
13
Mei tahun 1830, Ekuador melepaskan diri dari Kolombia dan menjadi
negara yang independen. Kawasan pantai dan pegunungan Andes yang kini
disebut sebagai Ekuador itu, pada awalnya merupakan kawasan milik bangsa
Indian. Pada tahun 1534, Spanyol mendirikan daerah pemukiman pertama di
Ekuador. Ekspedisi ke Ekuador dimulai oleh Francisco Pizarro yang
datang menjajah Peru dan kemudian memperluas wilayah jajahannya hingga
ke Ekuador. Ekuador menjadi bagian dari Peru hingga tahun 1740 dan
kemudian disatukan dengan New Granada, bersama dengan Colombia dan
Venezuela. Sejak tahun 1809, penduduk negara-negara Amerika Latin
memulai penentangan mereka terhadap pemerintahan kolonial Spanyol. Pada
tahun 1822, Ekuador meraih kemerdekaannya sebagai bagian dari Federasi
Gran Kolombia. Delapan tahun kemudian, yaitu tahun 1830, barulah Ekuador
memisahkan diri dari Kolombia.
Aksi Mogok Makan Mahasiswa Cina
13 Mei tahun 1989, sejumlah mahasiswa Cina melakukan aksi mogok makan di lapangan Tiananmen Beijing. Sebelumnya, tanggal 27 April, ribuan mahasiswa dan pekerja mengadakan demonstrasi di lapangan tersebut untuk memprotes pemerintah mereka. Sehari setelah dimulainya aksi mogok makan itu, pemerintah Cina mengadakan perundingan dengan mahasiswa, namun tidak dicapai kesepakatan. Akhirnya pada tanggal 20 Mei, pemerintah Cina memberlakukan hukum militer di Beijing namun gerakan tentara ke arah lapangan Tiananmen diblokade oleh para mahasiswa dan rakyat. Akhirnya, pada tanggal 3 Juni tentara Cina menyerbu lapangan Tiananmen dan berhasil mengusir para demonstran dari lapangan tersebut.Ayatullah Mirza Jawad Agha Tehrani Meninggal
23 Rabiul Awwal tahun 1410 Hijriah, Ayatullah Mirza Jawad Agha Tehrani, seorang ulama besar di Iran, meninggal dunia. Beliau dilahirkan pada tahun 1322 Hijriah di tengah keluarga relijius di kota Tehran dan kemudian pergi ke kota Qom untuk menuntut ilmu di hauzah ilmiah. Setelah itu, Mirza Jawad Agha Tehrani melanjutkan pendidikan ke Najaf hingga mencapai derajat mujtahid. Selain berilmu tinggi, Ayatullah Mirza Jawad Agha Tehrani juga amat dikenal atas sikap zuhud dan takwanya. Beliau juga meninggalkan karya penulisan, di antaranya berjudul “Aine Zendegi” dan “Mizaanul Mathalib”.Mirza Husain Khan Danesh Meninggal
23
Rabiul Awwal tahun 1362 Hijriah, Mirza Husain Khan Danesh, seorang
sastrawan dan penyair terkemuka Iran, meninggal dunia pada usia 70
tahun. Sebagian umur Mirza Husain Khan Danesh dilalui di Istanbul dan
Ankara, Turki, dan di sana ia melakukan berbagai penelitian dan
penulisan di bidang sastra. Karya-karya penulisan Mirza Husain Khan
Danesh di antaranya berjudul “Tata Bahasa Persia” dan “Sar Amadane
Sukhan”, yaitu sebuah buku yang memuat biografi lima belas penyair besar
Iran, mulai dari Rudaki hingga Hafez.
14 Mei
Angola Resmi Dijajah Portugis
14
Mei tahun 1575, Angola secara resmi dinyatakan sebagai koloni Portugis.
Setelah dijajah Portugis, Angola yang sebelumnya merupakan bagian dari
kerajaan Afrika Ghana, berubah menjadi kawasan perbudakan yang sangat
mengerikan selama lebih dari 400 tahun. Selepas Perang Dunia II
berakhir, muncul sejumlah bentrokan yang menginginkan diakhirinya
kolonialisme di Angola. Akhirnya, pada tahun 1975 Angola berhasil
memerdekakan diri.
Paraguay Merdeka
14 Mei tahun 1811, Paraguay memproklamasikan kemerdekaannya dari penjajahan Portugis. Pada abad ke-16, para penjajah Spanyol datang ke kawasan Paraguay dan selama lebih dari dua abad, kawasan itu menjadi koloni Spanyol. Setelah merdeka, Paraguay terus dilanda konflik internal akibat terjadinya beberapa kali kudeta. Pemerintahan yang terbentuk hasil kudeta itu juga selalu memunculkan karakter diktatorisme. Barulah pada tahun 1989, rakyat negara itu berhasil mengadakan pemilihan umum pertama dalam sejarah untuk memilih seorang presiden, dan sejak itu, kondisi dalam negeri Paraguay relatif menjadi semakin stabil. Republik Paraguay terletak di kawasasan selatan Benua Amerika. Negera ini berbatasan dengan Bolivia, Brasil, dan Argentina.Ben Gurion Proklamasikan Berdirinya Israel
14 Mei tahun 1948, David Ben Gurion, salah seorang tokoh zionis internasional, secara resmi memproklamasikan berdirinya negara Zionis yang kawasannya meliputi setengah dari kawasan Palestina. Proses pendirian negara ilegal ini dimulai sejak tahun 1917, setelah PD I berakhir, ketika Inggris menduduki Palestina. Pada masa itu, penduduk asli Palestina yang terdiri dari kaum muslim, Yahudi, dan Kristen hidup berdampingan dengan damai. Lima tahun kemudian Liga Bangsa-Bangsa menyetujui didirikannya negara khusus untuk kaum Yahudi di atas tanah yang diduduki Inggris tersebut. Sejak saat itu, organisasi-organisasi Zionis melakukan pengiriman kaum Yahudi dari berbagai penjuru dunia ke Palestina. Organisasi-organisasi teror Zionis seperti Irgun dan Hagana, juga melakukan berbagai teror dan pembunuhan massal untuk menakut-nakuti bangsa Palestina agar pergi meninggalkan tanah air mereka. Pada bulan November 1947, PBB mengeluarkan resolusi tentang pembentukan dua pemerintahan di Palestina, yaitu Arab dan Yahudi, dan Baitul Maqdis dijadikan zona internasional. Sementara itu, Inggris mengumumkan akan keluar dari Palestina pendudukan pada tanggal 15 Mei 1948, namun beberapa jam sebelumnya, Ben Gurion memproklamasikan berdirinya negara Israel di tanah bekas pendudukan Inggris itu.Fatwa Ayatullah Shirazi Melawan Monopoli Tembakau
14
Mei tahun 1865, Ayatullah Mirza Hasan Shirazi, seorang ulama pejuang
dan marji’ taklid kaum muslimin, mengeluarkan fatwa yang bertujuan untuk
mencegah meluasnya imperialisme Inggris di Iran. Sebelumnya, dalam
perjalananya ketiga ke Eropa, Raja Iran saat itu, Shah Nasiruddin
menjalin kontrak dengan salah seorang penasehat perdana menteri Inggris
bernama Jenderal Talbot. Dalam perjanjian ini, raja Iran memberikan hak
kepada sebuah perusahaan Inggris untuk melakukan produksi, penjualan,
dan ekspor atas tembakau Iran dan hak ini berlaku selama 50 tahun.
Perjanjian monopoli tembakau yang sangat merugikan rakyat itu
menimbulkan penentangan dari rakyat dan ulama Iran. Ayatullah Mirza
Shirazi kemudian mengeluarkan fatwa haram untuk membeli dan menjual
tembakau. Rakyat Iran yang sangat patuh dan hormat kepada ulama besar
mereka itu, mematuhi fatwa tersebut sehingga perdagangan tembakau di
Iran menjadi sangat terganggu. Akibatnya, Shah Nashirudin terpaksa
membatalkan perjanjian monopoli tembakau tersebut.
15 Mei
Ferdowsi Lahir
15
Mei tahun 941, Abul Qasim Ferdowsi, seorang penyair besar Iran,
terlahir ke dunia. Ferdowsi terkenal di seluruh dunia atas karya
legendarisnya Shahnameh atau “Kisah Raja-Raja”. Penulisan buku itu
dilakukan Ferdowsi sejak usia muda. Hingga akhir hayatnya, Ferdowsi
melakukan penelitian atas buku itu, serta berkali-kali melakukan
perubahan, penambahan, dan perbaikan. Shahnameh adalah salah satu
warisan budaya yang bernilai tinggi yang dimiliki bangsa Iran selama
ribuan tahun. Di dalamnya tersimpan catatan mengenai budaya dan sejarah
Iran sejak zaman kuno sampai masa menjelang tersebarnya Islam di Persia.
Menurut Ferdowsi, masa penulisan buku ini memakan waktu 30 tahun.
Shahnameh telah diterjemahkan ke dalam berbagai bahasa di dunia,
termasuk ke dalam bahasa Indonesia. Kelegendarisan Ferdowsi membuat hari
kelahirannya setiap tahun diperingati bangsa Iran sebagai “Hari
Penghormatan Ferdowsi.”
Kapal Uap Pertama Dibangun
15 Mei
tahun 1776, kapal uap pertama dibangun oleh seorang bangsawan Perancis,
Marquis de Jouffroy d’Abbans. Sebenarnya, ada banyak perselisihan
pendapat mengenai siapa sesungguhnya yang membuat kapal uap pertama
karena Inggris, Perancis, dan Amerika sama-sama mengklaim bahwa mekanik
dari negara merekalah yang pertama kali membuat kapal uap. Namun,
sebagain besarnya sepakat bahwa usaha serius pertama dalam pembuatan
kapal uap dilakukan oleh Marquis de Jouffroy. Awalnya Marquis de
Jouffroy belajar di bidang filsafat dan sastra, namun kemudian bergabung
dalam militer Perancis dan di sanalah ia banyak membelajari navigasi
uap. Pada tahun1775 dia pergi ke Paris untuk mempelajari mesin uap yang
diciptakan James Watt dan akhirnya membuat kapal eksperimen dengan
menggunakan mesin uap yang berhasil berlayar di sungai Doubs di Perancis
pada tahun 1776.
Jerman Menduduki Belanda
15 Mei tahun
1940, setelah melakukan serangan besar-besaran, tentara Nazi Jerman
akhirnya berhasil menduduki Belanda. Sebelum terjadinya serangan
tersebut, Duta Besar Jerman untuk Belanda menyampaikan deklarasi bahwa
tentara Jerman akan dating ke Belanda dan bila pemerintah Belanda tidak
melakukan perlawanan, Jerman akan menjamin kemerdekaan kerajaan Belanda.
Namun, Ratu Wilhelmina dari Belanda menolak tawaran itu dan
mengeluarkan pengumuman bahwa serangan Jerman merupakan pelanggaran
hukum internasional dan meminta rakyat Belanda untuk berjuang membela
tanah air. Namun, ketika Jerman memulai serangannya, Belanda tidak mampu
berbuat banyak dan hanya dalam lima hari, Belanda diduduki oleh Jerman.
Hitler kemudian mendirikan pemerintahan baru di Belanda yang brealiran
Nazi. Sementara itu, Ratu Wilhelmina beserta keluarganya melarikan diri
ke Inggris pada tanggal 14 Mei dan tinggal di sana sampai Nazi berhasil
dikalahkan pasukan Sekutu.
Ali bin Husain Bagdadi Meninggal
25 Rabiul Awal tahun 436 Hijriah, Ali bin Husain yang terkenal dengan nama Sayyid Murtadha, seorang ulama besar muslim, meninggal dunia. Sayyid Murtadha juga dijuluki sebagai alamul huda, karena ketinggian ilmunya. Beliau lahir tahun 355 Hijriah di Bagdad dan sejak muda mulai menuntut berbagai ilmu dari berbagai ulama besar, di antaranya Syaikh Mufid dan Khatib Bagdadi. Sayyid Murtadha kemudian diangkat sebagai hakim dan mengemban tugas ini selama 30 tahun. Beliau juga mendirikan sebuah perpustakaan besar yang dimanfaatkan oleh para pelajar di kota Bagdad. Selain itu, Sayyid Murtadha juga menulis berbagai kitab, yang menurut sejarawan mencapai 66 jilid. Di antara karya beliau berjudul Tanziihul Anbiyaa dan Taqriibul Ushul. Beliau juga meninggalkan sebuah kumpulan syair yang terdiri dari 20.000 bait.16 Mei
Honduras Dijajah Spanyol
16
Mei tahun 1502, Columbus pertama kali menginjakkan kaki di benua
Amerika untuk pertama kalinya di Trujillo di utara Honduras. Kawasan itu
oleh Columbus diberi nama Honduras yang berarti “kedalaman” karena
letaknya di tepi laut Karibia yang sangat dalam. Bangsa Spanyol
mendirikan pemukiman di Trujillo pada tahun 1525, namun kemudian mencari
daerah jajahan lain yang lebih tinggi. Pada tahun 1537, Spanyol
mendirikan pemukiman di Comayagua di Honduras tengah dan kota ini
menjadi pusat politik dan agama Honduras hingga 350 tahun kemudian.
Sejak tahun 1880, Tegucigalpa dijadikan ibu kota Honduras. Penduduk
pribumi Honduras awalnya melakukan perlawanan terhadap kolonial spanyol,
namun pada tahun 1538, perlawanan tersebut lenyap setelah terbunuhnya
pemimpin perjuangan itu. Pada tahun 1821, bersama dengan negara-negara
Amerika Latin lainnya, Honduras berhasil merdeka dari kekuasaan Spanyol.
Perjanjian Sykes-Picot Ditandatangani
16 Mei tahun 1916, perjanjian bersejarah Sykes-Pycot ditandatangani oleh wakil negara Perancis, Inggris, dan Rusia. Namun kemudian, karena pecahnya Revolusi Bolshevik, Rusia mengundurkan diri dari perjanjian ini. Atas dasar perjanjian Sykes-Picot, negara-negara Arab yang semula menjadi bagian dari Imperium Ottoman, dibagi-bagi oleh Perancis dan Inggris. Dengan demikian, Irak dan Yordania, termasuk juga kawasan Palestina, dikuasai oleh Inggris, sedangkan Syria dan Libanon dikuasai Perancis. Perjanjian Sykes –Picot memiliki dampak jangka panjang, yaitu persiapan pembentukan negara Zionis tahun 1948 di atas tanah Palestina yang semula dijajah Inggris.Kapal Induk AS Diserang Irak
16 Mei tahun 1988, dalam era Perang Irak-Iran, pesawat tempur Irak menyerang kapal induk AS Stark, yang tengah berada di Teluk Persia. Dalam sernagn ini 37 tentara AS tewas dan sejumlah lainnya luka-luka. Pemerintah Irak segera meminta maaf kepada AS atas serangan yang disebut tidak sengaja itu dan menyatakan kesediaan mereka untuk mengganti rugi. Melihat reaksi AS yang lunak , sebagian pengamat menyatakan bahwa serangan ini sebenarnya adalah skenario AS dan Rezim Sadam untuk memunculkan ketidakamanan di Teluk Persia sehingga memberi alasan kepada AS untuk lebih banyak mengirimkan kapal-kapal perangnya ke Teluk Persia.Shoko Asahara Ditangkap
16 Mei tahun 1995, Shoko Asahara, pemimpin sekte sesat Aum Shinrinkiyo di Jepang, ditangkap oleh polisi negara itu. Sekte ini menjadi buronan polisi setelah terbukti menjadi pelaku serangan bom kimia di kereta api bawah tanah Jepang yang menewaskan 12 orang dan melukai 5000 orang lainnya. Shoko Asahara lahir tahun 1955 dengan nama Chizua Matsumoto. Pada tahun 1984, ia dan istrinya memulai kelas pengajaran Yoga dan mulai mendapat pengikut. Pada tahun 1986, Matsumoto pergi ke India dan di sana ia mengaku mendapat wahyu ketika sedang bertapa di gunung Himalaya. Sepulangnya ke Jepang pada tahun 1987, Matsumoto mengubah namanya menjadi Shoko Asahara dan mengembangkan kelas relijius yang diberi nama Aum Shinrikiyo, yang artinya ajaran kebenaran mengenai penciptaan dan penghancuran alam.Ayatullah Zanjani Meninggal
26 Rabiul Awal tahun 1330 Hijriah, Ayatullah Abul Makarim Zanjani, seorang ulama besar Iran, meninggal dunia. Beliau dilahirkan tahun 1255 Hijriah di kota Zanjan, Iran dan menuntut ilmu-ilmu agama di hauzah ilmiah kota Najaf. Setelah mencapai derajat mujtahid, Ayatullah Zanjani kembali ke kampung halamannya dan menjadi marji’ atau ulama tempat rujukan kaum muslimin. Selama masa revolusi konstitusional, Ayatullah Zanjani, sebagaimana para ulama pejuang lain di Iran, turut aktif memimpin rakyat dalam menentang pemerintah Iran saat itu yang despotik. Ayatullah Zanjani juga menulis berbagai buku, di antaranya berjudul Makharijur-Ridhwan dan Miftahuz-Zhafr.17 Mei
Hari Komunikasi Internasional
17
Mei tahun 1865, dengan ditandatanganinya perjanjian oleh wakil dari 20
negara yang berkumpul di Paris, berdirilah International Telegraph
Union. Hari pendirian organisasi telegraf internasional ini hingga kini
diperingati sebagai Hari Komunikasi Internasional. Pada tahun 1906,
berdiri pula organisasi internasional lain di bidang telekomunikasi
dengan nama International Radiotelegraph Union. Akhirnya pada tahun
1934, kedua organisasi itu dilebur menjadi satu dengan nama
International Telecommunication Union yang kini menjadi salah satu badan
resmi PBB.
Sekolah Maritim Pertama Didirikan
17 Mei tahun 1426, sekolah maritim pertama di dunia didirikan di Portugis. Tujuan didirikannya sekolah ini adalah untuk mendidik dan mencetak pelaut-pelaut yang berkemampuan tinggi dalam rangka mendukung berbagai ekspedisi pencarian wilayah baru yang saat itu tengah ramai dilakukan oleh negara-negara Eropa. Banyak sekali pelaut ternama yang berhasil menemukan wilayah-wilayah baru di luar Eropa yang merupakan lulusan dari sekolah ini. Oleh karena itu pula, secara bertahap sekolah maritim serupa juga didirikan di negara-negara Eropa lainnya.Buku Putih Palestina Diterbitkan
17 Mei tahun 1939, pemerintah Inggris menerbitkan sebuah buku berjudul Buku Putih yang merupakan salah satu langkah persiapan didirikannya negara Zionis. Dalam buku ini disebutkan rencana pembentukan negara Palestina yang independen dengan dua kewarganegaraan, yaitu muslim dan yahudi. Selain itu, buku ini juga memprediksikan bahwa hingga tahun 1944, seratus ribu warga Yahudi akan hijrah ke Palestina dan sejak saat itu, kedatangan Yahudi harus mendapatkan persetujuan dari bangsa Arab. Bangsa Palestina menolak rencana yang tertuang dalam buku tersebut, begitu pula kaum Zionis. Pada tahun 1942, dalam konferensi di AS, kaum Zionis secara resmi merencanakan pendirian negara Zionis di atas tanah milik bangsa Palestina.Perang Perancis-Inggris di Amerika Meletus
17 Mei tahun 1756, meletuslah perang antara tentara Perancis dan Inggris untuk memperebutkan tanah jajahan di benua Amerika. Sebelumnya, Perancis yang mengklaim seluruh wilayah sungai Missisipi dan St. Lawrence, semakin khawatir melihat perluasan wilayah yang dilakukan Inggris. Oleh karena itu, Perancis membangun benteng di berbagai tempat untuk melindungi wilayahnya dan hal yang sama juga dilakukan oleh Inggris. Pada tahun 1750, perwakilan Inggris dan Perancis bertemu di Paris untuk merundingkan masalah perebutan wilayah ini namun tidak berhasil mencapai titik temu. Pasukan dari kedua pihak beberapa kali terlibat peperangan, namun secara resmi perang dideklarasikan pada tanggal 17 Mei 1756. Perang itu berakhir tahun 1763 dengan ditandatanganinya Perjanjian Paris.Mahyuddin Maghribi Meninggal
27 Rabiul Awal tahun 682 Hijriah, Mahyuddin Maghribi, seorang ahli matematika dan atronomi asal Andalusia, meninggal dunia. Mahyduddin Maghribi awalnya menuntut ilmu fiqih di tanah kelahirannya, namun kemudian lebih tertarik mendalami ilmu matematika dan astronomi. Ia kemudian selama beberapa waktu menjadi asisten Nashiruddin Thusi di observatorium Maragheh, Iran. Selama periode itu, Mahyuddin Maghribi banyak menimba ilmu-ilmu di bidang astronomi. Mahyuddin Maghribi menulis berbagai buku, di antaranya berjudul “Prinsip-Prinsip Euclides di Bidang Bentuk dan Bangunan.”18 Mei
Hari Museum Internasional
18
Mei tahun 1978, untuk pertama kalinya, diperingati Hari Museum
Internasional. Penetapan hari ini merupakan isi resolusi yang
dikeluarkan International Council of Museums atau Dewan Museum
Internasional dalam sidangnya ke-12 di Moskow, tanggal 28 Mei 1977.
Menurut resolusi tersebut, penetapan Hari Museum Internasional bertujuan
untuk lebih menarik perhatian masyarakat terhadap aktivitas museum
sebagai alat pertukaran dan pengayaan budaya serta untuk membangun
pemahaman dan perdamaian di antara masyarakat dunia.
Napoleon Diangkat Sebagai Kaisar
18 Mei tahun 1804, atas pengesahan senat Perancis, Napoleon Bonaparte resmi diangkat sebagai kaisar negara itu. Dengan demikian, 15 tahun setelah kemenangan revolusi Perancis, Perancis kembali dikuasai oleh sistem kerajaan. Selama masa kekuasaannya, Napoleon amat berambisi untuk memperluas wilayah kekuasaan dan untuk itu dia mengobarkan perang terhadap berbagai negara di Eropa. Sepuluh tahun kemudian, menyusul kekalahan demi kekalahan yang dialami Napoleon dalam berbagai peperangan, dia pun digulingkan dari kekuasaannya dan akhirnya meninggal di pengasingan.Perancis Mulai Menginvasi Aljazair
18 Mei
tahun 1830, tentara Perancis memulai invasinya ke Aljazair atas
perintah Raja Charol Kesepuluh. Alasan yang diungkapkan oleh raja
Perancis atas invasinya ini adalah karena dalam usahanya menagih piutang
dari Perancis yang jumlahnya mencapai 7 juta Frank, pemerintah Aljazair
telah memberikan ancaman terhadap Perancis. Berlawanan dengan perkiraan
pemerintah Perancis, rakyat Aljazair melakukan perlawanan gigih
terhadap invasi tersebut. Namun akhirnya Perancis berhasil menduduki
negeri itu dan menjajahnya hingga tahun 1962.
Bertrand Russel Lahir
18 Mei tahun 1872, Bertrand Arthur William Russell seorang filsuf, matematikawan, dan sosiolog Inggris, terlahir ke dunia. Russel banyak memberikan kontribusi dalam bidang logika matematika dan filsafat analitik. Sepanjang hidupnya, Bertrand Russel banyak menyumbangkan pemikiran di berbagai bidang, termasuk pendidikan, sejarah, teori politik, dan ilmu agama. Russell juga dikenal sebagai pejuang anti senjata nuklir dan anti keterlibatan Barat dalam perang Vietnam. Pada tahun 1916, dia dihukum denda karena melakukan protes anti perang selama Perang Dunia I dan dicopot dari jabatannya di Trinity College, Cambridge. Dua tahun kemudian, dia dihukum penjara atas kasus serupa. Pada tahun 1955, bersama Albert Einstein, dia mendeklarasikan Manifesto Russell-Einstein yang menyerukan dilucutinya senjata nuklir. Karya Russel antara lain berjudul Prisip-Prinsip Rekonstruksi Sosial dan Pemujaan Seorang Manusia Bebas. Russel meraih hadiah Nobel di bidang sastra pada tahun 1950. Bertrand Russel meninggal dunia tahun 1970.India Melakukan Uji Coba Nuklir Pertama
18 Mei tahun 1974, India melakukan ujicoba nuklir pertamanya di gurun Rajeshtan, di bagian barat India, dekat Pakistan. Dengan demikian, India menjadi negara keenam di dunia yang melakukan uji coba nuklir, setelah AS, Soviet, Perancis, Inggris, dan Cina. Pada bulan Mei 1998, India melakukan lima uji coba nuklir lagi dan secara praktis telah berhasil memproduksi senjata nuklir.Sayyid Ali Thabathabai Lahir
28 Rabiul Awal tahun 1160 Hijriah, Sayyid Ali Thabathabai, seorang ulama besar muslim, terlahir ke dunia di kota Kadzimain, Irak. Awalnya beliau menuntut ilmu pada ayahnya yang bernama Abul Ma’ali. Setelah mencapai derajat keilmuan yang tinggi, Sayyid Ali Thabathabai mengabdikan hidupnya untuk mengajar dan menulis buku. Karya Sayyid Ali Thabathabai yang terkenal berjudul Riyadhul Masail sehingga ia dikenal dengan nama Shaahibur-Riyadh.19 Mei
Beograd Diduduki Ottoman
19
Mei tahun 1521, setelah melalui peperangan sengit, tentara imperium
Ottoman berhasil menduduki kota Beograd di semenanjung Balkan. Imperium
Ottoman sejak akhir abad ke-14 memulai perluasan kekuasaannya di Balkan
sampir akhirnya berhasil menguasai hampir seluruh wilayah Balkan. Pada
tahun 1541, Ottoman juga berhasil menguasai sebagian wilayah Hongaria.
Namun, seiring dengan semakin besarnya infiltrasi negara-negara kuat
Eropa, seperti Inggris dan Perancis, kekuatan Ottoman pun semakin
melemah. Secara bertahap, hingga awal abad ke-20, wilayah-wilayah yang
semula berada di bawah kekuasaan Ottoman satu persatu berhasil
melepaskan diri dan menjadi negara merdeka.
Johann Gotlieb Fichte Lahir
19 Mei tahun 1762, Johann Gotlieb Fichte seorang filsuf terkenal asal Jerman, terlahir ke dunia. Pada tahun 1780, Fichte masuk ke Universitas Jena untuk belajar teologi dan filsafat. Sekitar tahun 1792, Fichte bertemu dengan Kant dan ia memberikan karyanya berjudul A Tentative Critique of all Revelation kepada Kant dan memujinya. Setahun kemudian, naskah itu diterbitkan dan sejak saat itu, ia menjadi terkenal sebagai filsuf. Pada tahun 1794, Fichte diangkat sebagai filsuf di Jena dimana ia mulai mengungkapkan ide-ide transendentalnya. Pada tahun 1798, menerbitkan artikel berjudul The Basis of Our Belief in a Divine Government of the World yang membuatnya dituduh sebagai atheis karena telah mengkarakterisasikan Tuhan sebagai aturan moral di dunia. Akibatnya. Fichte dicopot dari kedudukannya sebagai filsuf di Jena. Tahun 1810, Fichte diangkat sebagai profesor di University of Berlin yang baru berdiri dan empat tahun kemudian ia meninggal karena sakit.Lawrence Of Arabia Meninggal
19
Mei tahun 1935, Thomas Edward Lawrence, seorang arkeolog yang berperan
besar dalam infiltrasi Inggris di negara-negara Arab, meninggal dunia.
Lawrence sejak muda amat meminati bidang arkeologi dan pada tahun 1910
hingga 1914 ia bekerja sebagai asisten dalam proyek arkelogi yang
dilakukan museum Inggris di sungai Eufrat. Dalam proyek itu ia
bertanggung jawab dalam mnegkoordinasi para pekerja lokal. Lawrence
kemudian bekerja di badan intelijen militer Inggris di Kairo saat perang
Dunia I meletus dan menjadi ahli di bidang gerakan nasionalis Arab di
wilayah kekuasaan Turki Ottoman, yang meliputi Syria, Lebanon, Israel,
Jordan, and the Hedjaz region of Saudi Arabia. Ia bertugas sebagai juru
bicara tentara Inggris dengan para pemimpin gerakan kebebasan Arab yang
ingin memisahkan diri dari Turki. Lawrence sangat berperan besar dalam
memprovokasi bangsa Arab untuk melawan Turki yang meguntungkan Inggris
dengan lemahnya Ottoman. Lawrence juga memiliki peran besar dalam
pengangkatan Raja Faisal di Syria, Raja Abdullah di Yordan, dan Raja
Abdul Aziz di Arab. Pengalamannya malang-melintang di dunia Arab
dituangkan Lawrence dalam buku berjudul “Tujuh Pillar Kebijaksanaan” dan
ia pun dijuluki Lawrence of Arabia.
Stasiun radio yang didirikan Watson-Watt akhirnya pada 1936 berhasil mendeteksi adanya pesawat hingga 70 mil. Ia kemudian menyarankan kepada pemerintah untuk mendirikan jaringan stasiun radar, yang merupakan singkatan dari radio detecting and ranging untuk mendeteksi adanya serangan pesawat udara. Keberhasilan sistem ini dirasakan Inggris ketika melawan Jerman dalam Perang Inggris yang berlangsung sejak Agustus hingga Oktober 1940. Atas jasanya itu, Watson Watt diberi hadiah uang dan medali penghargaan oleh pemerintah Inggris. Ia meninggal dunia tahun 1973.
Radar Ditemukan
19 Mei tahun 1936, Watson Watt, seorang keturunan langsung dari James Watt, penemu mesin uap, berhasil menemukan radar. Setelah PD I, ketika melihat kapal-kapal perang, ia mulai memikirkan cara untuk mendeteksi adanya pesawat melalui perubahan sinyal gelombang radio. Saat itu, prinsip gelombang radio dan elektromagnetik telah ditemukan oleh ilmuwan lainnya, James Maxwell.Stasiun radio yang didirikan Watson-Watt akhirnya pada 1936 berhasil mendeteksi adanya pesawat hingga 70 mil. Ia kemudian menyarankan kepada pemerintah untuk mendirikan jaringan stasiun radar, yang merupakan singkatan dari radio detecting and ranging untuk mendeteksi adanya serangan pesawat udara. Keberhasilan sistem ini dirasakan Inggris ketika melawan Jerman dalam Perang Inggris yang berlangsung sejak Agustus hingga Oktober 1940. Atas jasanya itu, Watson Watt diberi hadiah uang dan medali penghargaan oleh pemerintah Inggris. Ia meninggal dunia tahun 1973.
20 Mei
Honore de Balzac Lahir
20
Mei tahun 1799, Honoré de Balzac, seorang penulis Perancis terkenal,
terlahir ke dunia. Awalnya Balzac menuntut ilmu di bidang hukum di
Universitas Sorbonne Perancis dan selama beberapa waktu bekerja di biro
hukum, sampai akhirnya memutuskan untuk menjadi penulis. Hingga tahun
1822, Balzac menulis beberapa novel dengan menggunakan nama samaran,
namun tidak mendapatkan sambutan dari masyarakat. Balzac juga mendirikan
perusahaan percetakan dan penerbitan, namun gagal dan diapun terlilit
hutang besar. Sejak tahun 1829, Balzac menulis dengan nama aslinya dan
akhirnya secara bertahap dia menjadi terkenal dan bahkan dianggap
sebagai salah satu pencipta aliran realisme dalm sastra. Novel dan
cerpen karya Balzac dalam jumlah yang sangat banyak dikumpulkan menjadi
satu di bawah judul The Human Comedy. Honore de Balzac meninggal dunia
tahun 1850.
John Stuart Mill Lahir
20 Mei tahun 1806, John
Stuart Mill, seorang filsuf Inggris, terlahir ke dunia. John Stuart
Mill adalah anak dari seorang filsuf terkenal, James Mill. Atas didikan
ayahnya pula, pada usia 12 tahun John Mill telah mempelajari karya-karya
Aristoteles, Hobbes, Plato, dan Adam Smith. John Mill kemudian menjadi
penganut paham utilitarian, yaitu sebuah paham yang menyatakan bahwa
adanya manfaat merupakan asas dari kebenaran. Pada usia 17 tahun, Mill
telah mendirikan kelompok diskusi bernama Utilitarian Society. Mill
kemudian aktif menulis di bidang filsafat dan ekonomi di berbagai jurnal
dan koran. Ia juga menulis banyak buku di bidang filsafat dan ekonomi,
di antaranya berjudul Principles of Political Economy. John Stuart Mill
meninggal dunia tahun 1873.
Jepang Menduduki Korea
20 Mei
tahun 1910, Jepang secara resmi menjadikan Korea sebagai wilayah
jajahannya. Penjajahan yang berlangsung selama 35 tahun itu memberikan
pengaruh yang ambivalen bagi rakyat Korea. Di satu sisi, Jepang
melakukan represi militer yang keras sehingga menimbulkan korban jiwa di
pihak Korea. Tentara Jepang menjadikan rakyat Korea sebagai pekerja
paksa atau tentara untuk bertempur membela Jepang serta melakukan
pelecehan terhadap puluhan ribu perempuan Korea. Di sisi lain, 35 tahun
masa penjajahan Jepang adalah periode munculnya modernisasi di Korea,
termasuk pertumbuhan kota, perdagangan, industri, serta media massa,
seperti radio dan bioskop. Tidak sebagaimana sebagian besar penjajah
Eropa yang hanya ingin menguras habis-habisan kekayaan koloninya, Jepang
malah mendorong pembangunan industri di Korea. Ketika Jepang menyerah
kepada Sekutu pada tahun 1945, Korea menjadi negara paling modern kedua
di Asia setelah Jepang.
Kamerun Merdeka
20 Mei tahun 1960, Kamerun memproklamasikan kemerdekaannya. Negara ini sejak abad ke-15 dijajah oleh Portugis. Pada abad ke-19, Kamerun menjadi koloni Jerman. Kemudian, pada era Perang Dunia I, Kamerun diduduki oleh Perancis dan Inggris. Pada tahun 1946, PBB memberikan mandat kepada kedua negara itu untuk menjalankan pemerintahan di Kamerun, namun tahun 1959, mandat ini dicabut dan pada tahun 1960 diproklamasikanlah berdirinya Republik Kamerun. Segera setelah proklamasi, rakyat Kamerun mengikuti referendum untuk mengesahkan undang-undang dasar negara tersebut. Kamerun terletak di bagian barat Afrika dan di tepi samudera Atlantik dan berbatasan dengan Nigeria, Chad, Afrika Tengah, Kongo, Gabon, dan Guinea21 Mei
Henry Poincaré Lahir
21
Mei 1854, Henry Poincaré seorang matematikawan terkenal Perancis,
terlahir ke dunia. Awalnya Poincaré menuntut ilmu di politeknik dengan
cita-cita menjadi insinyur. Namun di sela-sela waktunya, ia selalu
mempelajari matematika dan akhirnya mengajukan tesis doktoral di bidang
matematika. Pada tahun 1879, Poincaré diangkat sebagai profesor
matematika di Caen University dan dua tahun kemudian dipromosikan ke
Sorbonne tempat dia mengajar sampai akhir hayatnya. Poincaré berjasa
dalam membangun konsep fungsi automorfi yang digunakannya untuk
menyelesaikan masalah diferensial. Poincaré juga mempelajari dan
mengembangkan bidang topologi, probabilitas, teori cahaya, dan gelombang
elektromagnetik. Pemikiran Poincaré mengenai ruang angkasa dan waktu
yang diterbitkan tahun 1895 telah memainkan peran kunci dalam penemuan
teori relativitas Albert Einstein and Hendrik Lorentz. Sepanjang
hidupnya, Poincaré menulis lebih dari 30 buku dan 500 makalah teknik. Ia
meninggal dunia tahun 1912.
Benito Musolini Lahir
21 Mei
1883, Benito Mussolini, pemimpin gerakan fasisme Italia, terlahir ke
dunia di kota Predappio, Italia. Pada tahun 1914, Musolini menerbitkan
suratkabar yang beraliran fasis dan mendirikan organisasi fasis. Seusai
Perang Dunia I, gerakan fasisme ini berkembang menjadi gerakan politik
dan pada tahun 1921, Mussolini terpilih sebagai anggota parlemen Italia.
Tahun berikutnya, ketika pemerintahan Luigi Facta gagal, Mussolini
diperintah oleh Raja untuk membentuk pemerintahan. Selama memerintah,
Mussolini menerapkan dikatorisme dan sistem sensor yang sangat ketat.
Mussolini juga membentuk aliansi militer dengan Nazi Jerman pada tahun
1939 dan tak lama kemudian meletuslah Perang Dunia Kedua. Karena
lemahnya tentara Italia, negara ini dengan segera kalah perang. Para
pendukung Mussolini berbalik menentangnya dan Musolini kemudian dipecat
dan ditahan atas perintah Raja. Musolini sempat melarikan diri atas
bantuan Jerman namun pada tahun 1945, ia kembali tertangkap dan dijatuhi
hukuman mati.
Andrei Sakharov Lahir
21 Mei 1921, Andrei Sakharov, seorang fisikawan terkemuka Rusia, terlahir ke dunia. Sakharov pertama kali dikenal sebagai ilmuwan yang brilian ketika diterima Akademi Sains pada usia 32 tahun dan menjadi anggota termuda. Tahun 1948, dia bergabung dengan Igor Tamm dalam membangun bom hidrogen dan selama dua puluh tahun mereka mengerjakan proyek itu secara rahasia. Sakharov kemudian mengkhawatirkan sisi moral dalam pembuatan senjata pembunuh massal itu dan akhirnya pada tahun 1961, dia secara terang-terangan menuntut Perdana Menteri Soviet saat itu, Nikita Khrushchev untuk menghentikan proyek senjata nuklir. Sakharov kemudian mendirikan Komite Hak Asasi Manusia pada tahun 1970 dan pada tahun 1975 ia dianugerahi Hadiah Nobel Perdamaian. Akibat aktivitasnya yang bertentangan dengan kebijakan Kremlin, Sakharov dibuang ke Grozny yang terletak 200 mil dari Moskow. Pada tahun 1986, Sakharov dibebaskan dari pengasingan oleh Presiden Gorbachev yang tengah menerapkan politik restrukturisasi dan keterbukaan. Tahun berikutnya, Sakharov terpilih sebagai anggota parlemen dan ia masih terus menyuarakan penentangannya terhadap komunisme. Sakharov meninggal dunia pada tanggal 14 Desember 1989.Suharto Mundur
21 Mei 1998, Jenderal Suharto,
presiden Republik Indonesia yang telah berkuasa di negara itu selama 33
tahun, akhirnya terpaksa mengundurkan diri. Suharto meraih kekuasaan
pada tahun 1965 menggantikan presiden pertama Indonesia, Ahmad Sukarno.
Selama periode kekuasaan Suharto, kebebasan berpendapat dan berpolitik
amat dikekang, namun di bidang ekonomi, Indonesia sempat mencapai
kemajuan pesat khususnya pada dekade 80 dan 90-an. Krisis moneter yang
melanda Asia pada tahun 1998 juga berimbas besar kepada struktur
perekonomian Indoanesia yang rapuh karena banyaknya korupsi dan kolusi.
Krisis ini memberikan momentum kepada gerakan reformasi yang dipimpin
oleh mahasiswa Indonesia. Demonstrasi anti Suharto yang meluas di
seluruh negeri serta krisis ekonomi yang semakin memburuk membuat
Suharto akhirnya memutuskan untuk mengundurkan diri dan menyerahkan
kursi kepresidenan kepada wakil presiden saat itu, BJ Habibie.
22 Mei
Victor Hugo Meninggal
22
Mei 1885, Victor Hugo, seorang sastrawan besar Perancis, meninggal
dunia. Hugo merupakan penyair, penulis novel, dan drama aliran romantik
Perancis terpenting abad ke-19. Pada usia 25 tahun, Hugo telah diterima
dalam Akademi Perancis dan diangkat sebagai anggota parlemen. Namun,
karena penentangannya atas despotisme pemerintahan Napoleon III, Hugo
diasingkan selama 20 tahun. Selama periode itulah Hugo melahirkan
karya-karyanya yang kemudian menjadi sangat terkenal. Karya Hugo yang
paling terkenal berjudul The Hunchback of Notredame dan Les Miserables.
Karya puisi dan novel Hugo menggabungkan pertanyaan politis dan
filosofis dengan kisah-kisah pada zaman itu. Karya-karya Hugo sangat
disukai oleh masyarakat Perancis, sehingga ketika ia meninggal dunia,
upacara pemakamannya dilaksanakan oleh pemerintah dan diikuti oleh tiga
juta orang.
Vladimir Mayakovsky lahir
22 Mei 1893,
Vladimir Mayakovsky, seorang penyair Rusia terkenal, terlahir ke dunia.
Sejak usia 14 tahun Mayakovsky telah terjun dalam dunia politik dengan
bergabung dalam Partai Bolshevik dan berjuang untuk menumbangkan
kekaisaran Rusia yang despotik. Akibat aktivitasnya itu, Mayakovsky
berkali-kali dipenjarakan dan di dalam penjara itulah ia menulis puisi
pertamanya. Mayakovsky lalu menghentikan aktivitas politiknya dan masuk
ke Institut Senirupa dan Arsitektur Moskow. Pada tahun 1912, untuk
pertama kalinya Mayakovsky menerbitkan karya puisinya berjudul Noch dan
Utro. Selain menulis puisi, Mayakovsky juga menulis naskah-naskah teater
dan sekaligus menjadi pemainnya. Karya-karya Mayakovsky umumnya sarat
dengan paham revolusioner komunis. Ia berpendapat bahwa sastra haruslah
menggunakan bahasa masyarakat awam dan menjelaskan kehidupan masyarakat
dan impian-impian mereka. Salah satu karya drama Mayakovsky berjudul
Mysteri Bouffe yang mengisahkan kemenangan kaum proletar melawan kaum
borjuis.
Embargo AS Terhadap Iran Dimulai
22 Mei 1980, dimulailah embargo ekonomi yang dilancarkan AS terhadap Republik Islam Iran. Kemenangan revolusi Islam yang membuat tergulingnya pemerintahan Shah Pahlevi dukungan AS, membuat AS tidak bisa lagi meneruskan imperialismenya di Iran. Oleh karena itulah AS melancarkan embargo ini sekaligus juga memprovokasi Irak untuk menginvasi Iran. Selama perang Irak-Iran, AS merupakan penyuplai utama senjata dan dana bagi Irak, termasuk memberikan bantuan dalam proyek produksi senjata massal yang digunakan rezim Saddam dalam menyerang Iran. Dalam menanggapi embargo ini, Imam Khomeini menyatakan, “Kita jangan pernah takut atas embargo ini. Jika mereka mengembargo kita, kita akan lebih giat bekerja dan hal ini bermanfaat bagi kita. Orang-orang yang takut terhadap embargo hanyalah orang-orang yang menjadikan ekonomi dan duniawiah sebagai tujuan hidupnya semata.”Yaman Bersatu
22 Mei 1990, dideklarasikanlah Republik Yaman yang merupakan persatuan dari Republik Arab Yaman dan Republik Rakyat Demokratik Yaman. Mantan presiden Republik Arab Yaman, Ali Abdallah Saleh menjadi presiden di negara baru ini sedangkan mantan presiden Republik Rakyat Demokratik Yaman, Ali Salim Al-Bidh, diangkat sebagai wakil presiden. Yaman adalah salah satu pusat peradaban tertua di Timur Dekat. Pada abad ke-7, Yaman dikuasai oleh kekhalifahan Islam. Pada abad ke-19, Yaman utara dikuasai oleh Imperium Ottoman sedangkan Yaman Selatan dikuasai oleh Inggris. Setelah merdeka dari penjajahan, masing-masing wilayah mendirikan negara terpisah. Yaman utara menjadi Republik Arab Yaman sedangkan Yaman selatan yang dikuasai kaum marxis mendirikan negara Republik Demokratik Rakyat Yaman. Sejak tahun 1972, pemerintah kedua negara itu mulai membicarakan kemungkinan disatukannya kembali negara Yaman, namun baru terwujud 18 tahun kemudian.Ibnu Mu’taz Tewas
2
Rabiuts-Tsani 296 Hijriah, Ibnu Mu’taz, seorang penyair dan sastrawan
Arab zaman Dinasti Abbasiah, dibunuh atas perintah dari penguasa saat
itu. Ibnu Mu’taz dilahirkan di Samara. Irak, pada tahun 247 Hijriah, dan
merupakan putra dari Mu’taz , khalifah Dinasti Abbasiah ke-13. Ibnu
Mu’taz adalah seorang pencinta sastra dan syair sehingga rumahnya
menjadi tempat berkumpulnya para ilmuwan dan sastrawan. Setelah kematian
khalifah Muktafa, Ibnu Mu’taz diangkat menjadi khalifah, namun
mendapatkan penentangan dari sekelompok orang sehingga akhirnya
terguling. Setelah itu, Muqtadar Abbasi naik ke kursi kekhalifahan dan
atas perintahnya pula, Ibnu Mu’taz dibunuh. Karya Ibnu Mu’taz berjudul,
“Asy’aarul Muluk” dan “Kitaabul Badii’”.
23 Mei
Perang 30 Tahun Eropa Dimulai
23
Mei 1618, kaum Protestan Cheko yang mengkhawatirkan dibatasinya
kebebasan mereka oleh raja Katolik Roma, Ferdinand II, membunuh dua
orang utusan raja tersebut dan meletuslah perang di Eropa yang
berlangsung selama 30 tahun. Ada banyak wilayah, dinasti, dan isu agama
yang melatarbelakangi perang ini, namun secara keseluruhan “Perang 30
Tahun” ini adalah perang antara pangeran-pangeran Jerman Protestan yang
beraliansi dengan kekuatan-kekuatan asing, yaitu Perancis, Swedia,
Denmark, dan Inggris, melawan kekuatan Imperium Katolik Romawi. Perang
dimulai dengan perlawanan dari bangsawan Protestan di Bohemia melawan
Raja Katolik Roma, Ferdinand II. Perang ini meluas ke seluruh Eropa
karena lemahnya UU Imperium Romawi, ketidakmampuan negara-negara bagian
di Jerman untuk bertindak secara kompak, dan ambisi dari
kekuatan-kekuatan lain di Eropa. Perang berakhir dengan
ditandatanganinya Perjanjian Westphalia tahun 1648, meskipun tetap
terjadi bentrokan-bentrokan hingga tahun 1659. Salah satu dampak dari
perang ini adalah berakhirnya secara relatif pertentangan antara kaum
Katolik dan Protestan serta berkembangnya paham nasionalisme di Eropa.
Par Lagerkvist Lahir
23
Mei 1891, Par Lagerkvist, seorang penulis besar Swedia, terlahir ke
dunia. Ia menuntut ilmu di Universitas Uppsala untuk menuntut ilmu di
bidang seni dan sastra selama dua tahun dan kemudian ditinggalkannya
tanpa berhasil meraih gelar. Ketika belajar di universitas itulah
Lagerkvist mulai menulis puisi dan fiksi dengan tema filosofis. Debut
Lagerkvist sebagai penulis dimulai dengan menerbitkan karya berjudul
Manniskor pada tahun 1912. Par Lagerkvist adalah seorang moralis yang
menggunakan motif agama dan tokoh-tokoh tradisional Kristen dalam
karya-karyanya, meskipun tidak ketat mengikuti doktrin gereja. Dia
kemudian diangkat sebagai anggota Akademi Swedia dan pada tahun 1951
meraih hadiah Nobel di bidang sastra. Karya Lagerkvist yang paling
terkenal berjudul Barabbas yang dalam waktu singkat diterjemahkan ke
dalam 9 bahasa dan pada tahun 1951 diangkat menjadi sebuah film. Novel
ini mengisahkan tokoh bernama Barabbas yang kebingungan dalam memahami
makna kehidupan. Par Lagerkvist meninggal dunia tahun 1974 di Stockholm.
Shah Mahmud Ghaznawi Meninggal
3
Rabiuts-Tsani tahun 421 Hijriah, Mahmud Ghaznawi, raja ketiga dari
dinasti Ghaznawi di Iran, meninggal dunia. Mahmud Ghaznawi pada tahun
387 merebut kekuasaan dari saudaranya, Ismail. Raja Ghaznawi kemudian
mengalahkan raja-raja Shafari, Samani, Ali Buyeh,dan Ali Ziyar sehingga
menguasasi wilayah utara dan timur Iran. Secara bertahap, wilayah
kekuasaan Ghaznawi semakin meluas. Selama masa pemerintahannya, dia 12
kali mengadakan perang di India. Akhirnya, setelah 34 tahun berkuasa,
Shah Ghaznawi meninggal dunia akibat sakit.
Ayatullah Kalantari Meninggal
3
Rabiuts-Tsani tahun 1292 Hijriah, Ayatullah Mirza Abul Qasem Kalantari,
seorang ulama Islam terkemuka di Iran, meninggal dunia di kota Teheran.
Beliau menuntut ilmu-ilmu Islam di hauzah ilmiah kota Najaf, Irak dan
belajar kepada ulama-ulama terkemuka saat itu, antara lain Syaikh
Murthadha Ansari, sampai akhirnya mencapai derajat ijtihad. Selain
sebagai ulama yang menjadi tempat kaum muslimin Iran, khususnya kota
Teheran, meminta bimbingan dan nasehat, Ayatullah Mirza Abul Qasem
Kalantari juga merupakan seorang penulis yang meninggalkan berbagai buku
berkenaan dengan hukum Islam
24 Mei
Khuramshar Dibebaskan
24
Mei 1982, para pejuang Iran berhasil membebaskan kota Khuramshahr dari
pendudukan agresor Irak. Khuramshar yang merupakan kota pelabuhan
strategis di barat laut teluk Persia ini dikepung pasukan Irak sejak 25
Oktober 1980. Meskipun rakyat kota Khuramshahr telah berjuang gigih
mengusir tentara Irak, namun akhirnya gagal mencegah tentara Irak untuk
menduduki kota mereka. Pendudukan atas kota ini merupakan langkah awal
bagi Irak dalam usaha mereka menggulingkan pemerintahan Republik Islam
Iran. Namun, dua puluh bulan kemudian, atas perjuangan gigih tentara
Iran, kota ini berhasil dibebaskan. Peristiwa bersejarah ini hingga kini
diperingati rakyat Iran sebagai “Hari Perjuangan dan Kemenangan.”
Zionis Melaksanakan Operasi Solomon
24
Mei tahun 1991, dalam sebuah operasi bernama Operasi Solomon, rezim
Zionis melakukan pemindahan terhadap 14.400 kaum Yahudi dari Ethiopia ke
Palestina pendudukan. Selama beberapa dekade, telah terjadi imigrasi
puluhan ribu kaum Yahudi Ethiopia ke Palestina pendudukan di bawah
undang-undang Israel bernama “Israeli Law of Return” yang menjamin hak
seluruh kaum Yahudi untuk berimigrasi ke Isarel. Namun demikian,
akhir-akhir ini, karena semakin memburuknya perekonomian di Israel dan
tertekan oleh sistem diskriminatif yang diterapkan pemerintah Zionis,
orang-orang Yahudi asal Ethiopia berkali-kali mengadakan demostrasi
menuntut dipulangkannya mereka ke Ethiopia.
Eritrea Merdeka dari Ethiopia
24
Mei 1993, Eritrea meraih kemerdekaannya dari Ethiopia. Sejak tahun 1880
hingga 1941, Eritrea dijajah oleh Italia. Setelah kekalahan Italia
dalam Perang Dunia II pada tahun 1941, negara-negara Sekutu menyerahkan
kekuasaan atas Eritrea kepada Inggris. Namun di akhir PD II, Inggris
mulai kesulitan dalam mengontrol Eritrea. Sementara itu, Ethiopia
mengadakan berbagai usaha diplomasi agar dapat menguasai Eritrea.
Akhirnya pada tahun 1950, PBB mengeluarkan resolusi penggabungan Eritrea
kepada Ethiopia. Pada September 1952, resolusi ini dilaksanakan dan
Ethiopia menjadi pengganti Inggris dalam memerintah di Eritrea.
Mayoritas Rakyat Eritrea tidak menyetujui penggabungan ini dan sejak
tahun 1961, mereka memulai perjuangan bersenjata yang teroganisasi dalam
gerakan Eritrean Liberation Front (ELF). Perjuangan rakyat Eritrea
akhirnya mencapai hasilnya empat puluh tahun kemudian, yaitu di tahun
1993.
Zionis Mundur Dari Libanon Selatan
4 Mei tahun 2000,
setelah 22 tahun menduduki Libanon selatan, tentara Zionis akhirnya
angkat kaki dari wilayah tersebut. Pada tahun 1978, tentara Zionis untuk
keempat kalinya menyerang Libanon. Zionis kemudian mendirikan jalur
pengaman di wilayah Libanon selatan dan membentuk sebuah kelompok semi
militer yang terdiri dari orang Libanon bayaran. Rezim Zionis pada tahun
1982, mengadakan serangan meluas lainnya terhadap Libanon sehingga
menduduki ibu kota Libanon, Beirut. Pada masa yang hampir bersamaan, di
Iran revolusi Islam mengalami kemenangan sehingga membangkitkan semangat
keislaman rakyat muslim Libanon dalam melawan Zionis. Perlawanan ini
mengakibatkan tentara Zionis terpaksa mundur hingga ke jalur pengaman di
Libanon selatan pada tahun 1985. Tentara Hizbullah Libanon meneruskan
perjuangan dengan gigih sampai akhirnya tentara Zionis secara menyeluruh
keluar dari wilayah Libanon.
Sayyid Abdul Adzhim Lahir
4
Rabiuts-Tsani tahun 173 Hijriah, Sayyid Abdul Adzhim, salah seorang
keturunan Imam Hasan a.s., cucu Rasulullah SAWW, terlahir ke dunia di
kota Madinah. Sayyid Abdul Adzhim hidup sezaman dengan Imam Hadi a.s.,
dan menjadi seorang pembela dan sahabat utama beliau. Atas perintah Imam
Hadi a.s., Sayyid Abdul Adzhim mengadakan perjalanan ke Iran untuk
menyebarkan ajaran Islam yang murni. Di Iran, beliau tinggal di kota
Rey, di dekat Teheran dan hidup di sana hingga gugur syahid tahun 250
Hijriah. Makam beliau kini menjadi salah satu pusat peziarahan di Iran
dan dikunjungi para peziarah dari berbagai penjuru dunia.
25 Mei
Pelaut Perancis Tiba di Teluk Guinea
25
Mei tahun 1360, sekelompok pelaut Perancis tiba di Teluk Guinea Afrika.
Sebelumnya, perairan Guinea di Afrika sejak tahun 1460 telah didatangi
oleh pedagang Portugis. Sejak tahun 1849, penguasa Perancis
mendelarasikan kawasan di tepi Teluk Guinea yang saat itu diberi nama
oleh Perancis dengan nama Rivieres Du Sud, menjadi kawasan koloninya
yang disatukan dengan Senegal. Penduduk pribumi Guinea berusaha melawan
kolonialisme ini, namun akhirnya kalah. Pada tahun 1891, Rivieres Du Sud
dipisahkan dari Senegal dan menjadi koloni terpisah yang diberi nama
Guinea. Guinea akhirnya merdeka dari penjajahan Perancis pada tahun
1958.
Heinrich Himmler Bunuh Diri
25 Mei tahun 1945,
Heinrich Himmler, tangan kanan Hitler dalam melaksanakan ambisinya untuk
menguasai Eropa, tewas akibat bunuh diri. Heinrich Himmler lahir pada
tahun 1900 di Munich. Awalnya ia bercita-cita untuk menajdi petani dan
meraih gelar kesarjanaan di bidang agronomi. Namun, Himmler kemudian
ikut bertempur dalam Perang Dunia I dan terlibat dalam berbagai
organisasi tentara. Ia kemudian bertemu dengan Hitler lalu ikut ambil
bagian dalam usaha Hitler menggulingkan pemerintah Jerman pada tahun
1923. Sejak tahun 1936, Himler berhasil mengontrol semua kekuatan polisi
Jerman, termasuk Gestapo atau polisi rahasia negara dan melakukan
pembunuhan terhadap ribuan tahanan perang atau politik. Setelah
kekalahan Jerman dalam Perang Dunia II, Himmler ditangkap lalu diadili
di pengadilan penjahat perang Nurenberg dan dijatuhi hukuman mati.
Beberapa jam kemudian dia menelan kapsul sianiada untuk bunuh diri.
Organization of Africa Unity Berdiri
25
Mei 1963, 32 kepala negara-negara Afrika menandatangani pendirian
Organization of Africa Unity di kota Addis Ababa, Ethiopia. Penggagas
Organisasi Persatuan Afrika ini adalah Gamal Abdul Naser dari Mesir,
Kwame Nkrumah dari Ghana, dan Ahmad Sekouture dari Guinea. Organisasi
ini bertujuan untuk mempersatukan negara-negara Afrika, menyelesaikan
perselisihan di antara anggota, dan memperjuangkan kemerdekaan
ngara-negara Afrika yang masih terjajah. Pada tahun 2002, dalam
konferensi kepala-kepala negara Afrika di Afrika Selatan, organisasi itu
berubah nama menjadi Africa Union yang bertujuan untuk memperluas
kerjasama ekonomi di Afrika. Saat ini Africa Union dianggotai oleh 53
negara dan bermarkas di Ethiopia.
Igor Sikorsky Lahir
25
Mei 1889, Igor Sikorsky, pencipta helikopter pertama, terlahir ke dunia.
Sikorsky dilahirkan di Kiev, Rusia dan sejak kecil telah mengenal sains
kontemporer dari ibunya, seorang dokter dan ayahnya, seorang profesor
di bidang psikologi. Setelah Revolusi Rusia, Sikorsky hijrah ke AS dan
merintis karir sebagai desainer pesawat udara. Sejak tahun 1925 hingga
1940, Sikorsky berhasil mendesain berbagai jenis pesawat yang mencatat
rekor di bidang kecepatan dan jarak tempuh. Di samping mendesain
pesawat, Sikorsky terus mempelajari pembuatan helikopter sampai akhirnya
ia berhasil membuat helikopter yang sukses terbang pertama kali pada
tanggal 14 September 1939.
Koran Berbahasa Persia Pertama Terbit
5
Rabiuts-Tsani tahun 1267 Hijriah, terbitlah koran berbahasa Persia
pertama dengan nama Waqayeq-e Ittifaqiye atau Realitas Peristiwa. Koran
ini terbit di kota Teheran di masa pemerintahan Shah Nashiruddin dan
terbit atas perintah Mirza Amir Kabir, perdana menteri Iran kala itu
yang sangat reformis. Koran Waqayeq-e Ittifaqiye terbit sebanyak 472
edisi dan kemudian diterbitkan dengan nama lain.
26 Mei
Pierre Laplace Lahir
26
Mei tahun 1749, Pierre Simon Laplace, seorang matematikawan, ahli
fisika, dan astronom asal Perancis terlahir ke dunia. Selama hidupnya,
ia banyak melakukan penelitian di terhadap gerakan bulan, planet-planet,
dan komet. Di dunia ilmu pengetahuan, Laplace dikenal karena
hipotesisnya mengenai keberadaan tata surya. Di dunia fisika, nama
Laplace juga cukup terkenal karena ialah yang menemukan prototype teori
magnetisme. Kemudian, bersama dengan sejumlah ilmuwan lainnya, Laplace
juga berhail menemukan potensi panas yang tersembunyi pada materi yang
dihasilkan oleh energi kinetik. Laplace juga menghasilkan sejumlah karya
tulis, yang di antaranya berjudul “Pertunjukan Tatasurya Dunia”,
“Risalah Mekanik Langit”, “Hipotesis Analitis atas
Kemungkinan-Kemungkinan”, dan “Risalah Filosofis tentang Probabilitas”
Tunisia Resmi Dijajah Perancis
26
Mei tahun 1881, Perancis secara resmi menyatakan Tunisia sebagai daerah
jajahannya. Sebelum secara resmi menjajah, Perancis telah memiliki
intervensi atas kawasan Tunisia di bidang ekonomi dan perdagangan. Tahun
1930-an, Habib Bourguiba, seorang pemimpin perjuangan rakyat
melancarkan aksi pemberontakan hingga akhirnya negara itu memperoleh
kemerdekaannya tahun 1957. Bourguiba menjadi presiden pertama negara itu
dan memerintah secara diktator sampai tahun 1978. Negara Tunisia
terletak di utara Afrika dan berbatasan dengan Libia, Al-Jazair, dan
Lautan Mediterania.
Guyana Memerdekakan Diri
26 Mei tahun
1966, negara Guyana yang terletak di utara Kawasan Amerika Latin,
memerdekakan diri. Guyana ditemukan oleh para pelaut Spanyol sekitar
lima abad yang lalu. Negara inilah yang kemudian menjadi penjajah
Guyana. Awal abad-18, terjadi perang dahsyat di antara negara-negara
Eropa yang terjadi di kawasan-kawasan Guyana, Suriname, Venezuela, dan
sejumlah kawasan Brazil. Tahun 1815 , ditandatangani perjanjian Wina
oleh negara-negara yang terlibat perang. Dalam perjanjian itu,
ditentukan batas-batas yang kawasan yang dipertentangkan untuk kemudian
dibagi-bagi di antara negara-negara penjajah. Dalam pembagian itu,
Guyana menjadi kawasan koloni Inggris hingga akhirnya merdeka pada tahun
1966. Akan tetapi, saat itu status Guyana masih sebagai anggota negara
persemakmuran. Barulah pada tahun 1970, Guyana betul-betul melepaskan
segala hubungan dengan negara penjajahnya, yaitu Inggris. Kawasan Guyana
memiliki luas wilayah 215.000 kilometer². Negara ini terletak di sisi
Samudera Atlantik dan berbatasan dengan Venezuela, Suriname, dan Brazil.
Dewan Kerjasama Teluk (GCC) Didirikan
26
Mei tahun 1981, negara-negara Arab Saudi, Kuwait, Emirat, Bahrain,
Qatar, dan Oman menandatangani perjanjian pendirian Dewan Kerjasama
Teluk (GCC). Tujuan utama didirikannya organisasi ini adalah untuk
meningkatkan kerjasama di bidang politik, ekonomi, dan keamanan serta
pencegahan atas kemungkinan ancaman keamanan dari pihak luar terhadap
para anggotanya. Namun hingga kini, tujuan yang diharapkan oleh
pembentukan GCC tampaknya belum mencapai sasaran karena sejumlah faktor,
seperti ketergantungan kuat sebagian anggota kepada pihak-pihak luar
serta tidak bergabungnya negara-negara di kawasan Teluk Persia lainnya
ke dalam organisasi ini.
Syah Qajar Menerima Pembatasan atas Kekuasaannya
6
Rab’uts-Tsani tahun 1327, Muhamad Ali Syah Qajar, salah seorang raja
Dinasti Qajar Iran, menyatakan diri menyerah terhadap tuntutan
kelompok-kelompok yang menginginkan kebebasan sekaligus menginginkan
pembatasan atas kekuasaan monarki Dinasti Qajar. Langkah itu diambil
Syah Qajar setelah tangannya berlumuran darah dengan tindakan represif
terhadap para pejuang kebebasan. Ia pada saat itu menginstruksikan
penyelenggaraan pemilihan umum dan menjanjikan pembentukan kembali Dewan
Nasional. Menyusul pengumuman Syah Qajar tersebut, ratusan orang yang
selama ini melakukan aksi mogok massal di Haram Syah Abdul Azhim, Rey,
mengakhiri aksi mereka itu.
27 Mei
Perjanjian Tafna Ditandatangani
27
Mei tahun 1837, ditandatanganilah Perjanjian Tafna, yaitu perjanjian
damai antara pemerintah Perancis dengan Amir Abdul Qadir Aljazairi,
pemimpin perjuangan kemerdekaan bangsa Aljazair. Amir Abdul Qadir
memulai perjuangannya melawan penjajahan Perancis sejak tahun 1832.
Perjanjian Tafna berisi penyerahan wilayah barat Aljazair kepada Amir
Abdul Qadir. Tujuan Perancis melalui perjanjian ini adalah agar Perancis
dapat mengkonsolidasikan kekuatannya dan berkonsentrasi dalam
menghadapi perlawanan rakyat di Aljazair timur. Pada tahun 1840, Abdul
Qadir melanggar perjanjian Tafna dan kembali melakukan perlawanan
terhadap Perancis. Namun karena kekuatan Perancis yang semakin besar,
perjuangan Abdul Qadir terpaksa menelan kekalahan di tahun 1847 dan
dengan kekalahan tersebut, Perancis pun berkuasa penuh atas Aljazair.
Robert Koch Meninggal
27
Mei tahun 1910, Robert Koch, seorang dokter dan ahli bakteriologi
Jerman, meninggal dunia pada usia 67 tahun. Koch dikenal atas
penemuannya terhadap bakteri penyebab TBC, sebuah penyakit yang
rata-rata setiap tahun membunuh 2 juta manusia di seluruh dunia. Pada
tahun 1862, Koch mulai menuntut ilmu di fakultas kedokteran Universitas
Gottingen. Setelah lulus, Koch memulai penelitian atas penyebab berbagai
penyakit seperti antrax dan TBC di laboratorium di rumahnya sendiri.
Pada tahun 1882, Koch berhasil menemukan bahwa penyebab penyakit TBC
adalah mycobacterium tubercolosis. Koch juga melakukan perjalanan ke
Afrika Selatan, India, dan Mesir untuk meneliti berbagai penyakit,
seperti malaria dan kolera. Pada tahun 1891, Robert Koch diangkat
sebagai ketua Institute of Infectious Disease Berlin dan pada tahun
1905, ia meraih hadiah Nobel di bidang kedokteran.
Revolusi Rakyat Maroko Kalah
27
Mei 1926, revolusi rakyat muslim Maroko wilayah Rif dalam melawan
penjajah Spanyol dan Perancis, mengalami kekalahan. Pemimpin revolusi
ini adalah Abdul Karim Rifi. Sebelumnya, selama bertahun-tahun Abdul
Karim Rifi telah berjuang melawan Spanyol dan berhasil meraih
kemenangan. Kemenangan Abdul Karim Rifi melawan Spanyol ini menimbulkan
ketakutan di kalangan Perancis sehingga pada tahun 1924, tentara
Perancis turun tangan untuk menolong Spanyol. Tujuannya adalah untuk
mencegah meluasnya kemenangan Abdul Karim Rifi ke wilayah yang diduduki
oleh Perancis. Akhirnya, perjuangan Abdul Karim Rifi dan pasukannya
mengalami kekalahan setelah terbunuhnya para pemimpin pasukan dan ribuan
rakyat muslim kawasan Rif.
Mula Quthb Lahir
7 Rabiuts-Tsani tahun 634 Hijriah, Qathbuddin Mahmud bin Dhiyaauddin Mas’ud Kazruni, yang terkenal dengan nama Mula Quthb, seorang astronom muslim terkemuka, terlahir ke dunia. Mula Quthb sepanjang hidupnya melakukan perjalanan ke berbagai negara. Ketika observatorium Maragheh Iran didirikan, Mula Quthb pun bergabung dengan Nashiruddin Thusi dan para astronom lainnya untuk mengembangkan observatorium ini. Mula Quthb menulis beberapa buku ilmiah, antara lain berjudul Nihayatul Idrak dan Syarh-e Qanun-e Ibn-e Sina.Pemberontakan Kedua Serbia Melawan Ottoman
7
Rabiuts-Tsani tahun 1230 Hijriah, rakyat Serbia melakukan pemberontakan
untuk kedua kalinya melawan imperium Ottoman. Pemberontakan yang
mendapat dukungan dari Rusia ini dipimpin oleh Milos Ubrenovic. Setelah
terjadi beberapa kali pertempuran antara Serbia dan Otoman, akhirnya
kedua puhak mengadakan perjanjian damai. Berdasarkan perjanjian ini,
Serbia diakui secara resmi sebagai sebuah pemerintahan otonomi di bawah
imperium Ottoman dan diizinkan untuk membentuk parlemen sendiri. Namun
demikian, imperium Rusia masih terus memprovokasi pemberontakan
bangsa-bangsa Balkan terhadap Imperum Ottoman dengan tujuan untuk
memperlemah kekuasaan imperium ini.
28 Mei
Joseph Ernest Renan Meninggal
28
Mei tahun 1892, Joseph Ernest Renan, seorang filsuf dan sastrawan
Perancis, meninggal dunia. Renan dilahirkan pada tahun 1823 dan kemudian
menuntut ilmu di beberapa seminari. Pada tahun 1852, Renan menulis
disertasi tentang filsuf muslim abad pertengahan, Ibnu Rusyd atau
Averroes, sehingga dia berhasil meraih gelar doktor. Renan banyak
melakukan penelitian, di antaranya tentang kehidupan Isa Al-Masih. Renan
berusaha menemukan biografi kehidupan Isa Al-Masih yang sesungguhnya
dan membersihkan berbagai kisah mitos yang ditambah-tambahkan oleh para
pengikut Al-Masih. Hasil penelitian itu dituangkan Renan dalam bukunya
yang paling terkenal berjudul Life Of Jesus yang terbit tahun 1863.
Belgia Diinvasi Nazi Jerman
28
Mei 1940, pada awal Perang Dunia Kedua, Belgia yang sebelumnya telah
memproklamirkan diri sebagai pihak yang netral, diinvasi oleh tentara
Nazi Jerman. Setelah tentara Belgia dengan dukungan Inggris berjuang
melawan Jerman selama 18 hari, Raja Leopold III memutuskan untuk
menghentikan perang. Keputusan ini ditentang oleh rakyat Belgia dan
menimbulkan ketidaksukaan rakyat terhadap Raja Leopold III. Pada tahun
1951, Raja Leopold III secara resmi diberhentikan dari jabatannya
sebagai raja.
Pakistan Melakukan Ujicoba Nuklir Pertama
28
Mei 1998, Pakistan untuk pertama kalinya melakukan uji coba nuklir yang
dilakukan lima tahap. Ujicoba nuklir Paksitan ini dilakukan hanya dua
minggu setelah ujicoba nuklir yang dilakukan oleh India, negara tetangga
sekaligus saingan Pakistan. Dengan demikian, dimulailah persaingan
senjata nuklir antara kedua musuh bebuyutan itu. Ujicoba nuklir Pakistan
ini menimbulkan kemarahan negara-negara Barat sehingga kemudian Amerika
dan Eropa memberlakukan embargo ekonomi terahdap Pakistan. Namun
demikian, Pakistan tetap tidak bersedia memenuhi tuntutan negara-negara
Barat itu untuk bergabung dalam konvensi pelarangan produksi dan
perbanyakan senjata nuklir.
Imam Askari a.s. Lahir
8
Rabiuts-Tsani tahun 232 Hijriah, Imam Hasan Askari a.s., cucu Rasulullah
SAWW generasi ke-10, dan merupakan imam kesebelas kaum muslimin,
terlahir ke dunia di kota Madinah. Pada masa kanak-kanak, Hasan Askari
a.s. bersama ayah beliau, Imam Hadi a.s terpaksa hijrah ke Samara, Irak,
karena tekanan penguasa saat itu, yaitu Bani Abbasiah dan tinggal di
sana selama 13 tahun. Setelah Imam Hadi a.s. gugur syahid akibat dibunuh
penguasa, Hasan Askari a.s, pun diangkat menjadi imam kaum muslimin.
Imam Hasan Askari kemudian menjalani kehidupan yang berat, karena selalu
diawasai, diasingkan, dan dipenjara oleh penguasa Bani Abbasiah. Namun
demikian, beliau tetap berjuang menyebarkan ajaran Islam yang murni
kepada kaum muslimin saat itu. Imam Hasan Askari gugur syahid pada usia
27 tahun. Dalam rangka mengenang hari kelahiran Imam Hasan Askari a.s.
marilah kita mengingat kembali salah satu pesan beliau, yaitu, “Orang
yang menghormati hak-hak masyarakat, lebih daripada semua orang,
kedudukannya di sisi Allah juga lebih tinggi daripada semua orang.”
Abu Firas Hamdani Meninggal
8 Rabiuts-Tsani tahun 357 Hijriah, Abu Firas Hamdani, seorang penyair dan penulis Arab, meninggal dunia. Selain sebagai penyair, Abu Firas Hamdani juga merupakan seorang ahli perang dan menjadi salah satu komandan pasukan penguasa kawasan Halb, Saifud-Daulah. Pada zaman itu, para penyair umumnya menulis syair-syair pujian terhadap Khalifah Islam saat itu, yaitu Bani Abbasiah, namun Abu Firas Hamdani justru menulis syair yang mengkritik kezaliman yang dilakukan oleh Bani Abbasiah. Abu Firas Hamdani meninggal dunia akibat luka-luka yang dideritanya dalam sebuah peperangan.29 Mei
Parlemen Islam Iran Pertama Dibentuk
29
Mei tahun 1980, parlemen pertama dalam Republik Islam Iran berhasil
dibentuk. Parlemen Islam Iran periode pertama ini memiliki anggota 290
orang dan dipilih langsung oleh rakyat. Parlemen ini memiliki nilai
penting karena untuk pertama kalinya di dunia, sebuah negara dijalankan
dengan menjadikan Islam sebagai asas negara dan sekaligus menjalankan
sistem demokrasi. Meskipun Iran menyatakan diri sebagai negara Islam,
namun para penganut agama-agama minoritas, seperti Kristen, Yahudi, dan
Zoroaster, tetap berhak untuk mengirimkan wakil-wakilnya di parlemen.
Konstantinopel Ditaklukkan Ottoman
29
Mei tahun 1453, kota pelabuhan Konstantinopel yang merupakan ibu kota
imperium Romawi Timur, ditaklukkan oleh Sulthan Muhammad Fatih, Raja
Imperium Ottoman. Kota Konstantinopel dibangun pada tahun 330 Masehi
oleh Raja Romawi, Constantin Pertama, di atas tujuh bukit di tepi selat
Bosporus dan memiliki bangunan-bangunan kuat yang memiliki nilai sejarah
dan seni yang sangat tinggi. Perintah pertama yang dikeluarkan oleh
Sulthan Muhammad Fatih setelah menduduki Konstantinopel adalah menjaga
keamanan dan kemerdekaan para penduduk kota itu. Kemudian, dia
mengadakan perbaikan atas berbagai kerusakan yang terjadi akibat perang
dan membangun sebuah mesjid yang hingga kini masih berdiri, yaitu mesjid
Sulthan Muhammad. Kota Konstantinopel pada tahun 1930 beralih nama
menjadi Istambul dan menjadi ibu kota negara Turki.
Puncak Everest Berhasil Dicapai
29
Mei 1953, pada pukul 11.30 siang, Edmund Hillary , seorang pendaki
gunung asal Selandia Baru dan pemandu jalan asal Nepal, Tenzing Norgay,
berhasil menjadi orang pertama yang mencapai puncak Gunung Everest.
Gunung yang puncaknya memiliki ketinggian 8848 meter di atas permukaan
laut ini merupakan puncak tertinggi di atas bumi. Gunung Everest
merupakan salah satu gunung di rangkaian pegunungan Himalaya yang
terletak di perbatasan antara Nepal and Tibet. Rakyat Tibet menyebut
gunung tersebut dengan nama Chomo-Lungma atau Dewi Bumi, namun kemudian
orang-orang Inggris menamakan gunung tersebut sebagai Gunung Everest
untuk mengenang Sir George Everest, seorang pejabat Inggris dalam urusan
pengukuran tanah untuk kawasan Asia Selatan.
Alfonsina Storni Lahir
29
Mei 1892, Alfonsina Storni, salah satu penyair besar Argentina,
terlahir ke dunia di Swiss. Ketika Storni berusia empat tahun, ia dan
keluarganya pindah ke Argentina. Sejak usia 19 tahun, Storni telah
mengabdikan hidupnya untuk menulis puisi dan mengajar teater. Pada tahun
1916, Storni mulai tampil di depan umum untuk membacakan puisi-puisinya
dan bergabung dalam komunitas sastra di Argentina. Karya-karya puisi
Storni yang terkenal di antaranya berjudul Ocre, Languides, dan Poemas
de Amor. Ia juga merupakan salah satu pendiri Asosiasi Penulis
Argentina. Pada tahun 1920, Storni menerima penghargaan di bidang sastra
nasional Argentina. Alfonsina Storni meninggal dunia tahun 1938.
Najibuddin Samarqandi Tewas
9 Rabiuts-Tsani tahun 610 Hijriah, Najibuddin Abu Ahmid Ali bin Umar Samarqandi, seorang dokter dan ahli obat-obatan muslim tewas terbunuh dalam serangan yang dilakukan pasukan Mongol terhadap kota Heart, Afganistan. Samarqandi adalah seorang tabib yang terkemuka pada zamannya dan banyak melakukan penelitian di bidang obat-obatan. Samarqandi mencatat semua hasil penelitiannya itu dalam berbagai kitab dan makalah. Salah satu karya terpenting Samarqandi berjudul Al-Asbab wal Alaamaat, yang berisi sebab dan ciri-ciri berbagai penyakit. Karya Samarqandi yang lain berjudul Kitaabul Albaab yang merupakan buku bidang kedokteran.30 Mei
Boris Pasternak Meninggal
30
Mei 1960, Boris Pasternak, seorang sastrawan besar Rusia, meninggal
dunia. Dia dilahirkan di Moskow pada tahun 1890, dari ayah seorang
pelukis dan ibu seorang pianis. Setelah menyelesaikan pendidikan di
Moskow, Pasternak mempelajari filsafat di Universitas Marburg, Jerman.
Sepulang dari Jerman, Pasternak memutuskan untuk mendedikasikan hidupnya
bagi dunia sastra. Puisi-puisi karya Pasternak umumnya berisi
pengamatan dan perenungannya atas revolusi yang terjadi di Rusia. Selain
itu, Pasternak juga menulis cerita pendek dan novel. Karya Pasternak
yang paling terkenal adalah novel berjudul “Doktor Zhivago”, yang
merupakan satu-satunya novel yang dibuat oleh sastrawan Rusia ini. Para
kritikus menilai novel tersebut sukses dalam mengkombinasikan
lirik-lirik deskriptif dan gaya drama epik.
Joseph Gay-Lussac Lahir
30
Mei 1778, Joseph Gay-Lussac, seorang fisikawan dan kimiawan Perancis,
terlahir ke dunia. Pada usia 14 tahun, Gay-Lussac dikirim ke Paris untuk
menuntut ilmu di bidang sains. Setelah lulus, Gay-Lussac menjadi
asisten dari kimiawan Perancis terkemuka, Berthollet, yang saat itu
bekerja sama dengan Lavoisier. Pekerjaan ini memberi Gay-Lussac
kesempatan untuk melakukan penelitian bersama para fisikawan dan
kimiawan besar Perancis saat itu. Pada usia 24 tahun, Gay-Lussac memulai
penelitian besar pertamanya, yaitu mengamati perilaku gas. Dia pun
akhirnya menemukan hukum perbandingan tekanan gas, yang disebut sebagai
Hukum Gay-Lussac, yang menyatakan, tekanan gas di dalam ruangan tertutup
akan meningkat sebanding dengan kenaikan suhu dalam ruang itu.
Gay-Lussac meninggal dunia tahun 1850.
Perang Marne Berakhir
30
Mei 1918, berakhirlah perang besar Marne yang meletus antara tentara
Jerman dan pasukan Sekutu, yang terdiri dari AS, Inggris, dan Perancis.
Perang yang terjadi dalam era Perang Dunia Pertama ini berlangsung di
dekat sungai Marne, di timur laut Perancis dan berhasil dimenangkan oleh
Jerman. Akibatnya, sebanyak 55 ribu tentara Sekutu ditawan oleh tentara
Jerman. Namun demikian, Jerman tidak berhasil mematahkan garis
pertahanan pasukan Sekutu sehingga kemudian pasukan Sekutu melakukan
serangan balasan yang membuat Jerman terpaksa mundur dari wilayah
Perancis.
Fatimah Ma’shumah s.a. Meninggal
10 Rabiuts-Tsani tahun 201 Hijriah, Fatimah Ma’shumah (salamullah alaiha), putri Imam Musa bin Ja’far a.s., imam ketujuh kaum muslimin, meninggal dunia di kota Qom, Iran. Beliau dilahirkan di Madinah tahun 173 Hijriah. Fatimah Ma’shumah s.a. dikenal sebagai seorang perempuan yang suci, berilmu tinggi, dan hidup zuhud. Sekitar tahun 200 Hijriah, kakak beliau, Imam Ridha a.s. dipaksa untuk datang ke Khurasan, Irah, oleh penguasa kaum muslimin saat itu, Khalifah Ma’mun. Setahun kemudian, Fatimah Ma’shumah memutuskan untuk pergi ke Khurasan demi menjenguk kakak beliau. Dalam perjalanan, Fatimah Ma’shumah singgah di kota Qom, dan setelah 17 hari berada di kota itu, beliau meninggal dunia karena sakit. Kompleks pemakaman Fatimah Ma’shumah s.a. di kota Qom hingga kini ramai dikunjungi para peziarah dari berbagai penjuru dunia. Kota tersebut juga menjadi pusat pengajaran ilmu-ilmu Islam dan pusat gerakan revolusi Isalm Iran yang akhirnya menang pada tahun 1979.Makam Imam Ridha Diserang Rusia
10
Rabiuts-Tsani tahun 1330 Hijriah, tentara Rusia menyerang kompleks
makam Imam Ridha a.s., imam kedelapan kaum muslimin yang berada di kota
Masyhad, Provinsi Khurasan. Tindakan ini dilakukan oleh Rusia menyusul
dibentuknya kepolisian militer yang khusus mengelola keuangan di seluruh
Iran, oleh seorang berkebangsaan AS, Morgan Shuster. Rusia yang melihat
bahwa lembaga ini menghalangi imperialismenya di Iran, mengeluarkan
ultimatum kepada pemerintah Iran untuk mengusir Morgan Shuster dan
menyatakan bahwa setiap warga asing yang akan dipekerjakan oleh Iran
harus mendapat izin dari pemerintah Inggris dan Rusia. Segera setelah
mengeluarkan ultimatum itu, tentara Rusia yang sebelumnya telah
berpangkalan di kota Mashad, menggempur makam Imam Ridha, menembaki
massa, serta merampok barang-barang berharga di kota tersebut.
31 Mei
Joseph Hayden Meninggal
31
Mei 1809, Joseph Hayden, seorang komposer besar asal Austria, meninggal
dunia. Hayden dilahirkan pada tahun 1732 di sebuah desa bernama Rohrau.
Keluarga Hayden sangat mencintai musik, namun hanya Joseph Hayden-lah
yang memperlihatkan bakat untuk menjadi pemusik. Pada usia enam tahun,
dia mulai mempelajari musik secara serius di kota kecil Hainburg. Pada
usia delapan tahun, Hayden ditarik menjadi anggota paduan suara gereja
di Wina dan di sanalah ia hidup hingga akhir hayatnya. Beberepa tahun
kemudian, Hayden dikeluarkan dari paduan suara itu sehingga ia terpaksa
mencari uang dengan bermain biola di pesta-pesta sebelumnya akhirnya
bekerja di Akademi Musik milik Nicola Porpora. Pada tahun 1759, ia
menciptakan Simpony Pertama. Kemampuan musiknya yang besar menyebabkan
ia diundang untuk bergabung dengan orkestra pribadi milik seorang
pangeran dan di sanalah ia banyak menciptakan berbagai komposisi musik
yang membuatnya terkenal.
Uni Afrika Selatan Dibentuk
31
Mei 1910, berdirilah Union of South Africa atau Uni Afrika Selatan yang
merupakan negara semi merdeka di bawah dominasi Inggris. Pembentukan Uni
Afrika Selatan ini terjadi delapan tahun setelah berakhirnya perang
Anglo-Boer, yang meletus antara para imigran Belanda dan tentara
Inggris. Kawasan Afrika Selatan pertama kali ditemukan oleh pelaut asal
Portugis pada tahun 1488. Karena kekayaan alam yang dikandung oleh tanah
Afsel, orang-orang Eropa, terutama Belanda, berdatangan dan menetap di
sana sejak pertengahan abad ke-17. Dua abad kemudian, tentara Inggris
datang pula ke Afsel dan menjadikannya sebagai wilayah jajahan. Hal
inilah yang memicu perang antara orang-orang Inggris dan Belanda yang
bermukim di Afsel. Melalui pembentukan Uni Afrika Selatan ini, para
imigran Barat mendapat hak otonomi untuk mengatur pemerintahan sendiri
di bawah pengawasan Inggris. Pada tahun 1961, barulah Afsel merdeka
penuh sebagai negara republik. Namun, kaum kulit putih yang menguasai
pemerintahan menerapkan kebijakan diskriminatif terhadap pemilik asli
tanah Afsel, bangsa kulit hitam. Setelah melalui perjuangan panjang,
pada tahun 1991, barulah kaum kulit hitam Afsel berhasil meraih hak yang
sejajar dengan kaum kulit putih dengan berakhirnya pemerintahan
apartheid.
Netanyahu Diangkat Sebagai PM Israel
31 Mei
1996, Benyamin Netanyahu menang dalam pemilu dan diangkat sebagai
perdana menteri Israel, menggantikan Shimon Peres dari Partai Buruh.
Netanyahu yang saat itu baru berusia 47 tahun menjadi perdana menteri
termuda sepanjang sejarah negara Zionis. Karirnya diawali dengan
bergabung dalam angkatan bersenjata Israel. Dalam kampanyenya,
Netanyahau yang berasal dari Partai Likud ini berjanji untuk bersikap
keras terhadap bangsa Palestina. Janji ini ditepati Netanyahu dengan
terus melanjutkan berbagai aksi pembunuhan, pengusiran, dan perobohan
rumah-rumah bangsa Palestina. Namun demikian, karir Netanyahu tidak
bertahan panjang karena tiga tahun kemudian, akibat berbagai konfik
politik internal, Netanyahu terjungkal dan digantikan oleh Ehud Barak
dari Partai Buruh.
Abu Ali Khayat Meninggal
11
Rabiuts-Tsani tahun 220 Hijriah, Abu Ali Khayat, seorang astronom dan
matematikawan muslim, meninggal dunia. Ilmuwan besar muslim ini
meninggalkan berbagai karya penting, di antaranya berjudul Al-Mawalid
dan Siirul A’mal. Sebagian dari karya-karyanya diterjemahkan ke dalam
bahasa Latin.
Ibnu Khalkan Lahir
11 Rabiuts-Tsani tahun
608 Hijriah, Ibnu Khalkan, seorang hakim, sejarawan, dan sastrawan
muslim terkenal, terlahir ke dunia di kota Mosul, Irak. Ibnu Khalkan
banyak mengadakan perjalanan ke berbagai negara muslim untuk menuntut
ilmu. Selama beberapa waktu, Ibnu Khalkan diangkat sebagai hakim di kota
Damaskus, Syria. Selain menguasai bidang hukum dan agama, Ibnu Khalkan
juga dikenal berilmu tinggi di bidang sastra Arab, terutama syair. Karya
terpenting Ibnu Khalkan berjudul Wafayatul A’yaan, yang berisi
penjelasan tentang kehidupan para pembesar dan ilmuwan pada zamannya.
Tuh, apa gue bilang. LENGKAP BANGET kan?
Sekarang sudah pada tau bukan, apa saja peristiwa bersejarah yang terjadi dibulan mei.
Google
Wikipedia